Bali United vs Persib Berakhir 1-1, Kans Kedua Tim ke Final Championship Series Ditentukan Leg Kedua di Bandung
Selasa, 28 Mei 2024 23:08 WITA
Duel Bali United vs Persib di leg pertama babak Championship Series BRI Liga 1, Selasa (14/5/2024) malam di Lapangan Bali United Training Center, Pantai Purnama, Gianyar. (Foto: Bali United).
Males Baca?GIANYAR - Laga leg pertama semifinal Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 antara Bali United vs Persib Bandung berakhir imbang 1-1. Kedua tim bentrok di Lapangan Bali United Training Center, Selasa (14/5/2024) malam.
Tuan rumah Bali United lebih dahulu mencetak gol lewat striker Jefferson Asis di akhir babak kedua. Namun keunggulan didepan mata ribuan suporternya buyar seketika setelah David da Silva menyamakan skor ditambahan waktu babak kedua.
Hasil ini tentu mengecewakan Bali United yang kembali harus berjuang di leg kedua dikandang Persib.
Dibabak pertama, Bali United langsung tancap dan mendominasi penguasaan bola. Sayangnya, upaya anak asuh Stefano Cugurra untuk membongkar pertahanan Persib selalu kandas.
Persib malah tampil lebih berbahaya ketimbang Bali United. Melalui serangan-serangan balik cepat mereka, Maung Bandung kerap membuat Bali United keteteran.
Ciro Alves, penyerang sayap Persib beberapa kali membuat peluang berbahaya, yang salah satunya lewat sepakan datar yang hampir saja menjebol gawang Adilson Maringa.
Baca juga:
Bali United Terima Undangan Laga Internasional di Vietnam, Pelatih Teco Jelaskan Beberapa Hal Ini
Bali United sempat memiliki peluang lewat tendangan bek kiri Ricky Fajrin di menit ke-37, hanya saja tembakan arek Semarang ini masih melebar dari gawang Persib.
Pada babak Kedua, Bali United ketibang sial setelah
VAR memastikan pelanggaran Kadek Agung terhadap David da Silva di kotak terlarang.
Komentar