Jawab Kebutuhan Listrik Warganya, Pemkab Teluk Bintuni Ajak PLN Kerja Sama
Senin, 27 Mei 2024 09:22 WITA

Foto bersama Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw (kiri) bersama Senior Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan PT PLN (Persero) UIW Papua dan Papua Barat, John S. Yarangga (tengah) seusai penandatanganan nota kesepahaman kedua belah pihak, dengan Asisten , beberapa pimpinan OPD dan Staf pada lingkup Pemkab Teluk Bintuni. Sabtu (10/12/2022). (Foto: Haiser/mcw)
Males Baca?
MANOKWARI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) target="_blank">Teluk Bintuni berkolaborasi dengan PT PLN menghadirkan akses listrik di Kampung Tanah Merah Baru dan Kampung Saengga.
Hal ini untuk menjawab kebutuhan listrik target="_blank">masyarakat di dua kampung yang masuk dalam wilayah Kabupaten target="_blank">Teluk Bintuni tersebut.
Pelaksanaan kegiatan ditandai dengan penyaluran program bantuan pemakaian energi listrik kepada 326 pelanggan, serta pasang baru gratis untuk 419 pelanggan senilai Rp467.047.000,-
Bupati Teluk Bintuni target="_blank">Petrus Kasihiw mengungkapkan bahwa program tersebut menjadi bentuk upaya pemerintah daerah dalam memastikan kebutuhan kelistrikan masyarakat.
Dirinya juga berharap, ke depannya aktivitas masyarakat bisa lebih produktif sehingga taraf kehidupan dapat meningkat terutama dari segi ekonomi.
“Saat ini masyarakat sudah menggunakan listrik yang terdaftar secara resmi. Tentunya semua aman karena sudah dipastikan oleh target="_blank">pemerintah hingga ke instalasi penyambungannya,” kata Bupati, Minggu (11/12/2022).
{bbseparator}
Senior Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan PT PLN (Persero) UIW Papua dan Papua Barat, John S Yarangga dalam kesempatan itu mengatakan, pihaknya terus berupaya untuk meningkatkan pemerataan listrik agar bisa dinikmati seluruh masyarakat hingga ke daerah yang terisolir.
Salah satu langkah nyata diwujudkan adalah berkolaborasi dengan Pemda untuk membantu kelistrikan masyarakat terdepan, terluar dan tertinggal (3T).
“Untuk di Kampung Tanah Merah Baru sendiri, penerima bantuan pemasangan listrik gratis sebanyak 252 pelanggan dan untuk Kampung Saengga sebanyak 167 pelaggan dengan daya 900 VA," ungkapnya.
Ia juga menegaskan bahwa saat ini listrik menjadi energi penunjang dalam berkegiatan. Dengan ketersediaan yang cukup, dapat memudahkan masyarakat dalam menjalani pekerjaannya.
“Fasilitas kelistrikan yang ada, mari kita jaga bersama agar listriknya bisa terus dinikmati dan semoga bisa digunakan secara bijak," kata John Yarangga.
Reporter: Haiser
Editor: Sevianto
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar