Lukas Enembe Meninggal Dunia, Bakal Langsung Diterbangkan ke Papua
Rabu, 29 Mei 2024 01:07 WITA

Alm. Lukas Enembe, Mantan Gubernur Papua, (Foto: Satrio/MCW)
Males Baca?JAKARTA - Mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat, hari ini. Lukas dikabarkan menghembuskan nafas terakhirnya sekira pukul 10.00 WIB.
Kuasa Hukum Lukas Enembe, Petrus Bala Pattyona mengaku sudah berada di RSPAD Gatot Subroto. Ia menjelaskan bahwa pihak keluarga sedang berunding untuk membawa Lukas Enembe ke Papua dalam rangka dikebumikan.
"Kami masih merundingkan, tapi kemungkinan kami semayamkan beliau di rumah duka RSAPD untuk persiapan keberangkatan ke Papua," kata Petrus saat dikonfirmasi, Selasa (26/12/2023).
Rencananya, Lukas bakal dimakamkan di Papua. Namun, pihak keluarga masih berunding untuk membawa Lukas ke Papua. Sebab, saat ini Lukas masih berstatus sebagai terdakwa.
"Belum kami putuskan, karena hari ini kan masih rundingan ya, apakah besok atau bagaimana, kami masih rundingan," ungkapnya.
Reporter: Satrio
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar