Mantan Ketua LPD Tulikup Kelod Dilaporkan Polisi, Diduga Gelapkan Uang Nasabah
Rabu, 29 Mei 2024 04:31 WITA

Nengah Wirata (kanan) bersama kuasa hukumnya, Wayan Yasa Adnyana (tengah) saat memberi pernyataan pers, di salah satu resto di Denpasar, Jumat (28/7/2023). (Foto: Ady/MCW
Males Baca?DENPASAR - Nengah Wirata, nasabah Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat Tulikup Kelod, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar Bali, melaporkan Pande Made Witia, mantan ketua LPD tersebut ke Polisi atas dugaan melakukan tindak pidana penipuan dan penggelapan sebagaimana dimaksud pasal 378 atau 372 KUHP.
“Kami melaporkan ke Polda Bali tanggal 22 Juli 2023. Tindakan yang kita laporkan pada saat terlapor menjadi Ketua LPD Desa Adat Tulikup Kelod. Terlapor baru diberhentikan dari Ketua LPD Tulikup Kelod pada Maret 2023 ini,” ujar Wayan Yasa Adnyana, di Denpasar, Jumat (28/7/23).
Yasa Adnyana menerangkan, terlapor menguasai buku rekening LPD milik kliennya dan melakukan penarikan uang secara tidak sah sehingga pelapor rugi hingga Rp5.2 miliar.
Dijelaskan, hubungan kliennya dengan terlapor sendiri berawal saat kliennya menjadi nasabah LPD Desa Adat Tulikup Kelod dan meminjam uang sebesar Rp100 juta pada tahun 2019. Lalu, di tahun 2021, kliennya yang seorang pengusaha tanah kavling, menyewa beberapa bidang tanah di Denpasar.
Selanjutnya, kliennya mengontrakkan hak sewa (oper kontrak) tanah tersebut kepada 79 orang penyewa. Proses sewa-menyewa dari para pemilik tanah hingga oper kontrak kepada 79 orang penyewa dilakukan melalui perantaraan beberapa notaris.
Karena para penyewa oper kontrak tidak mampu melunasi biaya sewa tersebut, maka kliennya mengadakan kerja sama, mencari solusi agar para penyewa mampu melunasi. Para penyewa disarankan mencoba mengajukan kerjasama kredit di LPD Tulikup Kelod.
“Akhirnya, para konsumen, sejumlah 79 orang tersebut membuat perjanjian hingga akhirnya akad kredit dengan LPD Desa Adat Tulikup Kelod hingga pencairan kredit tersebut disetujui oleh oleh LPD melalui ketuanya, I Made Pande Witia,” terang Yasa Adnyana.
Sejak kerja sama antara konsumen kliennya dengan LPD Tulikup Kelod berjalan, sekitar tahun 2020, buku tabungan kliennya di LPD Desa Adat Tulikup Kelod, katanya, dipegang dan dikuasai oleh terlapor yang saat itu selaku ketua LPD.
“Walau pun telah beberapa kali diminta, tetap tidak dikembalikan kepada klien saya, alasannya karena belum selesai merekap, sehingga akhirnya, bulan februari 2022, setelah ada audit dari tim pemeriksa atau pengawas LPD melakukan audit, barulah buku tabungan klien saya dikembalikan oleh I Made Pade Witia,” ungkapnya.
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar