Menpora Segera Cairkan Bantuan Pelatnas Tahap Kedua

Sabtu, 19 April 2025 10:42 WITA

Card image

Menpora Dito Ariotedjo saat membuka turnamen Bali 7s di Bali United Training Center, Pantai Purnama, Gianyar, Jumat (18/4/2025). (Foto: Ran/MCW)

Males Baca?

GIANYAR - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo mengatakan, pemerintah segera mencairkan bantuan Pelatnas tahap kedua. Hal tersebut ia sampaikan di sela-sela pembukaan Bali 7s di Bali United Training Center, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Jumat (18/4/2025).

Menteri Dito menerangkan, bantuan tahap kedua ini menyusul bantuan tahap pertama yang baru saja dicairkan sebesar Rp420 miliar.

"Pertama adalah untuk cabang olahraga yang sudah lolos Kualifikasi Olimpiade saat 2024 kemarin dan juga sepak bola dimana ini persiapan untuk Kualifikasi Piala Dunia," ungkap Menteri Dito kepada awak media.

Pada bantuan Pelatnas tahap kedua ini, Menpora akan menyerahkannya kepada beberapa cabang olahraga (cabor) yang potensial meraih prestasi di Asian Games dan SEA Games. Rencananya, bantuan tahap kedua dicairkan dalam waktu dekat.

"Contohnya seperti karate, judo, taekwondo, dan banyak lagi. Jadi kemarin (tahap pertama) itu yang kemarin 2024 lolos kualifikasi olimpiade. Yang tahap kedua ini untuk yang memiliki potensi medal di Asian Games dan juga SEA Games," timpalnya.

Namun demikian, Dito belum mengetahui secara pasti nominal yang akan diberikan pada bantuan pelatnas tahap kedua kali ini.

"Anggaran ini lagi proses review dan semua cabang olahraga sedang melakukan sortir kebutuhannya," timpal politikus Golkar tersebut.

Reporter: Ran


Komentar

Berita Lainnya