Rektor Unud Prof Antara Hadiri Kenal Pamit Kapolda Bali
Senin, 27 Mei 2024 14:51 WITA

Irjen Pol Ida Bagus KD Putra Narendra, SIK.,M.Si saat foto bersama Rektor Unud beserta staf, Minggu (16/7/2023). (Foto: Dok.Unud)
Males Baca?DENPASAR - Rektor Universitas Udayana (Unud) Prof. I Nyoman Gde Antara menghadiri acara Kenal Pamit Kapolda Bali dari Irjen Pol Drs. Putu Jayan Danu Putra, SH.,M.Si kepada Irjen Pol Ida Bagus KD Putra Narendra, SIK.,M.Si bertempat di Mapolda Bali, Minggu (16/7/2023).
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Gubernur Bali, FKPD, DPRD Bali, Bupati/Walikota, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Akademisi serta undangan lainnya.
Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra dalam sambutannya menyampaikan selama 2 tahun 7 bulan menjabat sebagai Kapolda Bali tentunya banyak hal yang dalam kegiatan kehidupan sehari-hari sebagai Kapolda Bali dalam menjalankan tugas-tugas Kepolisian menjaga keamanan dan ketertiban.
Keberhasilan-keberhasilan yang telah diraih tentunya atas dukungan dari semua pihak dan berharap segenap masyarakat Bali dan Forkompinda dapat bekerjasama dengan pejabat yang baru nantinya.
Melalui kesempatan tersebut pihaknya juga mohon doa restu dalam penugasan yang baru dapat melaksanakan tugas dengan baik.
Sementara Kapolda Bali yang baru Irjen Pol Ida Bagus KD Putra Narendra menyampaikan kepercayaan yang telah diberikan sebagai Kapolda Bali akan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
Amanah ini juga menjadi suatu kebahagiaan dan kebanggaan bagi Kapolda baru karena dapat berdinas di tanah leluhur sendiri. Penugasan sebagai Kapolda Bali ini merupakan kali pertamanya bertugas di Bali setelah melanglang buana di berbagai daerah di Indonesia.
Melalui kesempatan tersebut Kapolda Bali yang baru mohon restu dan dukungan dari Gubernur Bali, unsur Forkompinda, pimpinan instansi, tokoh masyarakat, tokoh agama dan pihak lainnya serta mohon masukan dan saran yang bersifat konstruktif dan inovatif dalam menunjang keberhasilan tugas menjaga dan memelihara kamtibmas pulau Bali tetap kondusif. (unud.ac.id)
Editor: Ady
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar