AFC Cup 2023: PSM Dihajar 5 Gol Tanpa Balas dari Tim Malaysia Ini
Senin, 27 Mei 2024 01:53 WITA
PSM Makasar takluk 0-5 dari Sabah FC. (Foto: Yan Daulaka/MCW)
Males Baca?GIANYAR - Hasil minor kembali diraih PSM Makasar pada laga fase Grup H kualifikasi Piala AFC 2023. Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (5/10/2023) malam, tim Juku Eja dihajar 5 gol tanpa balas (0-5).
Kelima gol tim tamu dari Malaysia ini lahir dari 4 pemain berbeda, masing-masing oleh Darren Lock menit '6 dan '46, lalu , Gabriel Peres menit '36, Stuart Wilkin menit '73 dan Farhan Roslan pada menit 90+3.
Baca juga:
Bali United Terancam Dihukum Sebelum Menjamu Trengganu FC di AFC Cup 2023. Ini Penyebabnya
Dengan hasil ini, Sabah naik ke puncak klasemen sementara grup H dengan enam poin, sedangkan PSM terpuruk di posisi juru kunci dengan nol poin.
Sedari menit-menit awal, pertahanan PSM tak kuasa menahan rentetan serangan yang dibangun Sabah FC.
Baru 6 menit berjalan, gawang PSM sudah dibobol Darren Lock yang memanfaatkan umpan silang Saddil Ramdani. Dengan sekali tandukan yang mengarah ke sudut kanan gawang, kiper PSM Reza Arya Pratama pun tak berdaya menahan bola yang dengan mudah menjebol jala gawangnya.
Menit ke-'36, lagi-lagi kiper Reza memungut bola. Gol kedua ini juga mirip dengan gol pertama. Saddil mengirim crossing yang disambut dengan sundulan Gabriel Peres ke sudut kanan gawang PSM. Skor 2-0 menutup babak pertama.
Pada babak kedua, Lok mencetak gol keduanya via sundulan di menit ke-46 untuk mengubah skor menjadi 3-0. Upaya PSM untuk mengejar semakin sulit usai Reza diganjar kartu merah langsung pada menit ke-57 karena melanggar Saddil.
Dengan keunggulan jumlah pemain, Sabah semakin leluasa menekan PSM. Hasilnya, Stuart Wilkin berhasil menambah gol di menit ke-73 lewat tendangan bebas.
Farhan Roslan menutup pesta gol Sabah di injury time dengan sebuah sepakan akurat di depan gawang usai menerima umpan mendatar dari Miguel Cifuentes. Skor 5-0 untuk tim tamu bertahan hingga usai.
Reporter: Yan Daulaka
Komentar