Beri Kejutan dengan Bawa Kue Ulang Tahun, Dandim Datangi Kejari Teluk Bintuni
Senin, 27 Mei 2024 09:07 WITA

Dandim 1806 Teluk Bintuni Letkol Arh Patrick Arya Bima bersama jajaran mengucapkan Selamat HBA Ke-63 kepada Kejari Teluk Bintuni, Sabtu (22/7/2023). (Foto: Haiser/MCW)
Males Baca?BINTUNI - Dandim 1806/Teluk Bintuni Letkol Arh Patrick Arya Bima bersama jajaran memberikan kejutan kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) Teluk Bintuni saat moment Hari Bhakti Adhyaksa ke- 63.
Dengan membawa kue ulang tahun, Dandim menyanyikan lagu selamat ulang tahun sambil berjalan menuju ruangan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) yang berada di lantai dua.
Di sana Kajari Johny A Zebua menyambut dengan hangat kedatangan rekan sejawat Forkopimda Dandim beserta anggotanya.
"Terima kasih sudah datang dan memberikan ucapan ulang tahun,” ujar Kajari, Sabtu (22/7/2023).
Kepada wartawan Dandim mengatakan, sebagai tetangga komplek yang kantornya saling berdekatan, sudah menjadi keharusan Kodim memberikan ucapan ulang tahun.
“Secara institusi Kejaksaan Negeri yang juga bagian dari Forkopimda, bisa mendukung program kejaksaan pada umumnya, yaitu penegakan hukum yang tegas dan humanis mengawal pembangunan nasional,” tuturnya.
Dirinya berharap Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni bisa menjadi pengawal yang bisa menjadi rekan dari Pemda maupun Forkopimda.
Untuk bagaimana memberikan pelajaran penegakan hukum dan tentunya menjadi tertib sipil yang aman lancar dalam pemerintahan.
"Semoga komunikasi kita semakin baik sesama instansi Forkopimda, baik secara institusi maupun emosional. Sekali lagi selamat ulang tahun," kata Dandim.
Reporter: Haiser
Editor: Sevianto
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar