Bertepatan HUT Kemerdekaan RI, Kantor KPU Kabupaten Jayapura Ludes Terbakar

Senin, 27 Mei 2024 08:23 WITA

Card image

Kantor KPU Kabupaten Jayapura Terbakar, Kamis (17/8/2023). (Foto: Edy/MCW)

Males Baca?

JAYAPURA - Kantor KPU Kabupaten Jayapura beserta bangunan Pemancar RCTI di Kompleks Kantor Bupati Kabupaten Jayapura ludes terbakar.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 06. 10 WIT pagi ini. Belum diketahui pasti penyebab dari kebakaran ini.

Kepolisian Polres Kabupaten Jayapura menurunkan mobil water Canon untuk memadamkan api, dan sekira pukul 08. 45 WIT api berhasil dipadamkan.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun kerugian ditaksirkan mencapai Ratusan juta rupiah. Selain bangunan, dokumen-dokumen penting milik KPU juga dipastikan hangus terbakar.


Reporter: Edy
Editor: Ady


Komentar

Berita Lainnya