Diakhir Tahun,, Bupati Lantik 15 Pejabat Eselon II Termasuk 89 Pejabat Eselon III dan IV
Senin, 27 Mei 2024 09:39 WITA

Pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap jajaran pejabat eselon II, III dan IV, di KSL – Ballrom, Kamis (29/12/2022). (Foto/ ist)
Males Baca?
BIAK NUMFOR - Bupati Herry Ario Naap, S.Si.,M.Pd kembali melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap jajaran pejabat eselon II, III dan IV, di KSL – Ballrom, Kamis (29/12).
Secara keseruhan ada 104 pejabat yang dilantik, jumlah sebanyak itu masing-masing 15 orang pejabat eselon II, lalu pejabat eselon III sebanyak 38 orang dan 51 orang pejabat eselon IV yang juga ikut dilantik.
Adapun ke-15 orang pejabat eselon II antara lain; Ferdinand Paulinus Abidondifu, SE dilantik sebagai Inspektur, Drs. Judi Wanma sebagai Sekretaris DPRD Kabupaten Biak Numfor, Michael Isir, ST sebagai Kepala Bappeda, Gunadi, S.Sos sebagai Kepala BPKAD, Fera Dika Sroyer, S.Sos sebagai Kepala BKPSDM, Frans P Franklin Watimena, SE sebagai Kepala Dinas PU dan Kamaruddin, S.Pd sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
Sementara Arius Merino, S.Sos dipercayakan sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga, Djoni Domeng, S.Sos sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja, Elkanus Rumpaidus, SH sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung, Kalep Apnir, SH sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
Sedangkan Daud N. Duwiri, S.KM dipercaya sebagai Kepala Dinas Kesehatan, George Arnold Kbarek, SE.,MT sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika dan Johanna Nap, S.Sos.,M.Si sebagai Kepala Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana.
“Kepercayaan ini wajib dijalankan dengan baik, tindaklanjuti dengan melakukan kerja-kerja yang tulus untuk kepentingan orang banyak sesuai dengan tugas dan fungsi pokok masing-masing,” pesan Bupati.
Bupati menegaskan, agar pejabat yang beru dilantik segera menyesuaikan dan memperlihatkan kinerja secara optimal dengan melakukan inovasi dan optimalisasi kerja sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing.
“Setelah dilantik langsung menunjukan dan memperlihatkan perubahan yang lebih baik, sebab jika tidak maka sudah pasti akan dilakukan evaluasi, mari kita bekerja dan mengabdi untuk masyarakat serta kemajuan Kabupaten Biak Numfor yang kita cintai dan banggakan bersama,” lanjut Bupati Herry Ario Naap.
Editor; Sevianto
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar