Enam Bendungan Siap Diresmikan Awal 2025

Rabu, 08 Januari 2025 17:50 WITA

Card image

Kementerian PU bakal meresmikan enam bendungan pada awal 2025. (Foto:Kementerian PU)

Males Baca?

Bendungan Marangkayu di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, memiliki kapasitas tampung 12,3 juta m³. Bendungan ini dirancang untuk mengairi area irigasi seluas 1.500 hektare dan menyuplai air baku sebesar 0,45 m³/detik. Proyek ini dibangun pada 2023-2024 dengan anggaran Rp191,26 miliar.

Bendungan Meninting di Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), memiliki kapasitas tampung 12 juta m³. Bendungan ini memberikan manfaat irigasi untuk 1.559 hektare, menyediakan air baku sebesar 0,15 m³/detik, serta menghasilkan listrik sebesar 0,8 MW. Pembangunan berlangsung pada 2019-2024 dengan anggaran Rp1,4 triliun.

Keenam bendungan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi besar dalam mendukung ketahanan pangan dan air, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di sekitar daerah bendungan. Dody menambahkan bahwa pemerintah terus berupaya menggenjot pembangunan infrastruktur yang berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan rakyat.

Editor: Lan


Halaman :

Komentar

Berita Lainnya