Forapelo Otsus Teluk Bintuni Kumpulkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kampung Barma
Senin, 27 Mei 2024 08:02 WITA

Forum Anak-anak Asli Tujuh Suku Peduli Otonomi Khusus (Forapelo Otsus) Kabupaten Teluk Bintuni saat melakukan aksi Peduli Banjir Kampung Barma , Senin (3/7/2023). (Foto: Haiser/MCW)
Males Baca?
BINTUNI - Forum Anak-anak Asli Tujuh Suku Peduli Otonomi Khusus (Forapelo Otsus) Kabupaten Teluk Bintuni, mengumpulkan bantuan untuk korban bencana banjir di Kampung Barma, Distrik Mayado.
Kegiatan sosial yang dikomandoi Ketua Forapelo Otsus Kabupaten Teluk Bintuni, Agustinus Orosomna ini diikuti puluhan pengurus dan anggota.
"Kita mengumpulkan bantuan di lokasi lampu merah Pasar Sentral Bintuni, tadi kita lakukan aksi peduli dari jam 9 pagi sampai dengan jam 12 siang dan terkumpul Rp9 juta," ucapnya, Senin (3/7/2023).
Ia menerangkan, hasil dari kebaikan warga masyarakat Bintuni itu, akan diserahkan, Selasa (4/7/2023) dalam bentuk sembako yaitu beras, supermi dan minyak goreng.
Agustinus Orosomna mengucapkan terima kasih kepada warga masyarakat yang melintas di lampu merah pasar karena telah memberikan bantuan.
Dirinya menambahkan, pihaknya mendapatkan kabar bahwa BPBD Kabupaten Teluk Bintuni sudah turun ke lapangan untuk melihat situasi.
"Kami berharap agar pihak pemerintah dapat melihat kondisi di sana, ini yang terjadi kedua kalinya, dulu terakhir tahun 1999 dan tahun ini terjadi lagi," jelasnya.
Di sisi lain, ia berharap pemerintah lewat dinas terkait dapat membuat proyek untuk mengantisipasi agar tidak terjadi lagi musibah banjir.
"Kasihan, meskipun tidak ada korban jiwa yang pasti namanya banjir pasti tidak nyaman," ujarnya.
Reporter: Hasier
Editor: Ady
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar