Gelar Touring, Komunitas HOG Tempuh Jarak 800 Kilometer dan Lintasi 4 Kota
Minggu, 01 September 2024 16:16 WITA

Komunitas motor gede Hurley Owners Group (H.O.G) gelar jumpa pers, Sabtu, (31/8/2024).
Males Baca?DENPASAR- Komunitas motor gede Hurley Owners Group (H.O.G) Indonesia Jakarta Chapter sukses menggelar kegiatan touring dengan rute Solo, Malang, Banyuwangi, hingga Bali. Acara ini menempuh total jarak sekitar 800 km dan diikuti oleh 232 pengendara Harley-Davidson, termasuk 92 pasangan yang ingin menikmati perjalanan bersama. Touring ini menjadi rangkaian penutup dari acara The ITS Revival of H.O.G Indonesia Jakarta Chapter
Kegiatan ini bukan hanya sekadar touring, tetapi juga aksi sosial di setiap kota yang dilewati. Di Malang, komunitas ini menyalurkan bantuan senilai 30 juta rupiah, sementara di Banyuwangi mereka mengadakan kegiatan amal dengan donasi sekitar Rp40 juta.
"Itu semua hasil sumbangan spontan dari teman-teman yang ikut riding. Tidak ada paksaan, semuanya dilakukan dengan sukarela," ujar Direktur H.O.G Indonesia Jakarta Chapter, Abraham Busro, di Nusa Dua pada Sabtu, 31/8/2024.
Wakil Direktur H.O.G Indonesia Jakarta Chapter, Rudi Bratanusra, menyampaikan kami memilih bali sebagai titik akhir touring karena daya tariknya yang luar biasa.
"Bali memang memiliki magnet yang kuat dan menjadi ikon bagi semua kegiatan bermotor. Semua orang pasti ingin datang ke Bali. Kami memilih Bali karena kami yakin Bali memiliki daya tarik yang istimewa untuk komunitas motor," ungkap Wakil Direktur H.O.G Indonesia Jakarta Chapter, Rudi Bratanusra.
Touring kali ini juga mencatatkan sejarah bagi H.O.G Indonesia Jakarta Chapter yang baru saja terbentuk. Sebelumnya, mereka menggelar tur perdana bertajuk Touring Officer Ride dari Jakarta ke Bandung, diikuti dengan Touring Officer Inauguration dari Jakarta ke Solo, yang berhasil memecahkan rekor MURI sebagai tur motor gede satu merek dengan jumlah peserta terbanyak.
Mengakhiri rangkaian kegiatan, Abraham Busro mengungkapkan rencana tur berikutnya.
"Tour berikutnya, kami berencana mengadakan tur di Sumatra, atau mungkin tahun depan kita akan mengadakan tur ke luar negeri, ke Amerika," tutupnya.
Reporter: Tim MCW
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar