Jebol Gawang Persita Berkat Umpan Berkelas Yabes Roni, Bali United Pimpin Klasemen

Minggu, 20 Oktober 2024 22:33 WITA

Card image

Privat Mbarga. (Foto: Dok.Bali United)

Males Baca?

GIANYAR - Bermain tandang rasa kandang dimanfaatkan Bali United pada laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2024-2025.

Meladeni Persita Tangerang yang bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (20/10/2024) malam, Bali United sukses membungkus tiga poin berkat kemenangan 1-0 lewat gol Privat Mbarga.

Gol pemain asal Kamerun tersebut tercipta dipenghujung babak kedua, tepatnya dimasa injury time menit ke-92.

Memanfaatkan umpan silang rekannya Yabes Roni Malaifani dari sisi kiri pertahanan Persita, Privat Mbarga sukses menanduk bola lambung untuk menaklukan kiper tuan rumah, Igor Carreira Rodriques.

Persita sebetulnya lebih unggul dalam menguasai bola pada babak pertama, tetapi kesulitan menciptakan peluang akibat solidnya pertahanan Serdadu Tridatu. 

Bahkan minimnya kreativitas serangan Pendekar Cisadane membuat tuan rumah kerap gagal dalam menembus pertahanan lawan.

Pada babak kedua, Bali United dan Persita saling unjuk kebolehan dalam penguasaan bola. Akan tetapi tim tamu Bali United lebih sering menciptakan peluang.

Pada menit ke-70 sundulan Everton Nascimento masih melebar di kanan gawang Persita usai menerima umpan silang dari sisi kiri.

Kesulitan menciptakan peluang dari dalam kotak penalti membuat Bali United mengambil inisiatif melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Pada menit ke-85 M Rahmat melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti, tetapi belum mengarah ke gawang Igor.

Usaha Bali United membobol gawang Persita membuahkan hasil pada lewat sundulan mematikan Privat Mbarga yang memanfaatkan umpan silang Yabes Roni

Kini Mbarga berhasil mengoleksi 5 gol dari 8 laga, sekaligus membawa Bali United berdiri di puncak klasemen sementara. Tabungan gol Privat sama dengan Dalberto (Arema) dan Lulinha (Madura United)
Reporter: Yan Daulaka


Komentar

Berita Lainnya