Jelang Pilkada Klungkung, Juliarta Sebut Gerindra Tetap Solid
Rabu, 19 Juni 2024 19:41 WITA

Ketua Fraksi Partai Gerindra Provinsi Bali, I Ketut Juliarta. (Foto: Dewa/MCW).
Males Baca?DENPASAR - Ketua Fraksi Partai Gerindra Provinsi Bali, I Ketut Juliarta membantah isu adanya isu matahari kembar di tubuh Gerindra Klungkung jelang Pemilihan Bupati 27 November mendatang.
Menurutnya, maraknya pemasangan baliho Kader Gerindra Klungkung sebagai pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Klungkung sebagai bentuk aspirasi dan manuver untuk menaikkan elektabilitas semata.
"Tidak benar isu perpecahan di tubuh Gerindra Klungkung, semua bentuk aspirasi dan manuver individu, sebagai ajang untuk menaikkan elektabilitas semua tergantung Ketua Dewan Pengurus Pusat siapa yang mendapat rekomendasi," ujar Juliarta saat diwawancarai di Kantor DPRD Provsin Bali, Rabu (19/6/2024).
Lebih lanjut, ia menegaskan siapapun yang akan mendapat rekomendasi, seluruh kader Gerindra siap memenangkan tanpa terkecuali.
"Nanti siapapun yang akan mendapatkan rekomendasi dari Dewan Pengurus Daerah itu yang akan kita menangkan tanpa terkecuali, itu bentuk komitmen kami," pungkasnya.
Untuk diketahui saat ini Dewan Lengurus Cabang (DPC) Gerindra Klungkung tengah dirundung isu matahari kembar di internalnya, lantaran muncul dua pasang nama bakal nama Bupati dan Wakil Bupati Klungkung yakni I Ketut Juliarta berpasangan dengan I Made Wijaya, Serta pasangan I Made Kasta dan Jro Gunaksa yang sama-sama merupakan kader partai Gerindra Klungkung, patut dinantikan siapa yang memperoleh rekomendasi dari Dewan Pengurus Daerah Gerindra Bali.
Reporter: Dewa
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar