Keliling Fasilitas Training Center Bali United,, Erik Thohir Kagum
Senin, 27 Mei 2024 08:06 WITA

Erick Thohir (depan) melihat langsung lapangan dan fasilitas Training Center Bali United di Pantai Purnama, Minggu (16/7/2023). Foto Yan Daulaka)
Males Baca?
GANYAR - Ketua Umum PSSI, Erik Thohir menyempatkan waktu melihat dan mengelilingi kawasan latihan Bali United (training center) yang ada di Pantai Purnama, Kecamatan Sukawati, Gianyar, Bali.
Erik Thohir tiba pukul 10.25 Wita, Minggu (16/7/2023) pagi disambut langsung oleh bos Bali United, Pieter Tanuri dan Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI, Ketut Suardana.
Ikut mendampingi sang ketua umum yang juga Menteri BUMN ini adalah Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri dan pelatih kepala Timnas U17, Bima Sakti.
Erik Thohir mengaku kagum akan kelengkapan fasilitas pendukung di training center Bali United, selain tentunya 4 lapangan yang sangat respresentatif tersebut.
"Saya tadi bilang sama pak Pieter, bahwa ini fasilitas latihan dan lapangan berskala internasional. Kalau standar FIFA atau tidak, tentu ada yang menilai"ujar Erik Thohir.
Erik Thohir juga menuturkan, bahwa Pieter Tanuri ternyata masih punya mimpi untuk melengkapi fasilitas dikawasan seluas 30 hektar are tersebut
"Beliau Pak Pieter (Pieter Tanuri) punya mimpi besar dikawasan ini. Nanti katanya akan ada tambahan lapangan menjadi 8, lalu hotel. Ini yang saya bilang, akan ada pembangunan , pengayaan dari pada wisata Bali."ungkap mantan Presiden Inter Milan ini.
Selain berkeliling lapangan, Erik Thohir juga melihat kelengkapan lainnya, seperti toilet, ruang ganti pemain dan ofisial, ruang fitnes dan mushola.
Reporter: Yan Daulaka
Editor: Ady
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar