Pertina Teluk Bintuni akan Gelar Tinju yang Diikuti 10 Sasana
Rabu, 29 Mei 2024 09:48 WITA

Foto Bersama Pengurus Pertina Kabupaten Teluk Bintuni.
Males Baca?
MCWNEWS.COM, BINTUNI - Pertina Teluk Bintuni untuk pertama kalinya melakukan rapat dengan agenda pembagian SK pelantikan Pengurus Pertina Teluk Bintuni periode 2022 - 2026.
Kegiatan yang berlangsung, Sabtu (4/6/2022) di Jalan Gedi, Argosigemarai, Bintuni Timur ini juga sekaligus pembagian SK Sasana yang ada di Kabupaten Teluk Bintuni.
Ketua Pertima Jeffry Orocomna mengatakan, saat ini sudah ada 10 sasana, di mana sudah ditetapkan tanggal turnamen antar Sasana di Kabupaten Teluk Bintuni.
"Hari ini kita sepakati pada tanggal 20 sampai tanggal 25 Juli Piala Bupati Teluk Bintuni, itu final antar Sasana yang ada di Kabupaten Teluk Bintuni. Kegiatan ini juga menyiapkan diri untuk seleo menuju Gubernur Cup di Kaimana bulan Agustus 2022," ucapnya, Sabtu (4/6/2022).
"Jadi semuanya sudah berjalan dan kami sudah bentuk panitia pertandingan turnamen untuk seleksi kita punya atlet-atlet ini," jelasnya menambahkan yang menjadi Sekretaris Panitia adalah Yustinus Kurube.
Ditambahkan, persiapan yang dilakukan yakni beberapa Sasana sudah punya kelengkapan. Namun pihaknya tetap berharap kepada pemerintah daerah dalam hal ini KONI agar membuka mata untuk melihat kondisi Pertina saat ini.
"Ketua KONI Teluk Bintuni dalam hal ini Bapak Bupati sendiri untuk mendukung penuh, karena ini akan membawa nama baik Kabupaten Teluk Bintuni di kanca Papua Barat pada Piala gubernur tanggal 25 Agustus 2022 nanti di Kaimana, dan waktu kami kerja ini satu bulan saja untuk menyiapkan seleksi atlet-atlet ini," jelasnya.
{bbseparator}
Dirinya juga berharap agar masyarakat Kabupaten Teluk Bintuni untuk mendukung Pertina Teluk Bintuni dan pemda harus merespon cepat apabila Pertina membuat proposal.
Sementara Sekretaris Panitia pertandingan Tinju Amatir Pertina Teluk Bintuni Yustinus Kurube menerangkan, saat ini pihaknya sudah memiliki 10 Sasana.
Yaitu Sasana Faiman Direp, Sasana Argosigemarai, Sasana Tubi Steirira, Sasana Perhubungan Laut, Sasana Rajawali Sumuri, Sasana Muturi, Sasana Bhayangkara, Sasana Bhayangkara, Sasana Perhubungan Udara, dan Sasana Babo.
"Dari 10 Sasana itu sudah ada petinju sekitar 100 orang, di situ ada putra-putri, petinju senior dan junior," terang Yustinus. (hs)
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar