Prodi Sarjana Psikologi FK Unud-Adelaide University Selenggarakan Guest Lecture
Rabu, 29 Mei 2024 05:07 WITA

Kegiatan Guest Lecture yang bertempat di ruang Dr AA Made Djelantik, FK Unud, Denpasar, Rabu (5/7/2023). (Foto: Dok.Unud)
Males Baca?
DENPASAR - Dalam rangka meningkatkan pengetahuan, mendapatkan ilmu terbaru, dan mempelajari tentang permasalahan di bidang psikologi, Program Studi Sarjana Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana bekerja sama dengan Adelaide University menyelenggarakan Guest Lecture yang bertempat di ruang Dr. A. A. Made Djelantik, FK Unud, Denpasar, Rabu (5/7/2023).
Mengangkat tema “Environmental Psychology and Cross-Cultural Communication”, guest lecture kali ini menghadirkan dua orang narasumber dari Adelaide University yaitu Prof. Deborah Turnbull dan Dr. Natasha van Antwerpen.
Tujuan diselenggarakannya acara ini adalah sebagai sarana berbagi ilmu dan informasi terkait perkembangan terbaru dalam bidang psikologi khususnya di bidang mental health, environment psychology dan cross-cultural communication.
Acara dibuka langsung oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan FK Unud, Dr. dr. I Gede Eka Wiratnaya, Sp.OT(K), yang dalam kesempatan ini menyampaikan bahwa topik dalam webinar ini merupakan topik yang sangat menarik untuk dibicarakan ditambah lagi dengan pembicara yang hadir adalah seorang praktisi yang dapat membagikan ilmunya secara langsung berdasarkan kasus yang ada di lapangan.
“Kami berharap FK Unud akan memiliki banyak kolaborasi Internasional untuk mendukung internasionalisasi institusi kami. Untuk program psikologi, kami berharap kedepannya akan ada summer program seperti yang sudah berjalan di program studi lainnya, maka dari itu kami berharap kolaborasi dengan Adelaide University ini tidak berhenti sampai disini dan bisa berlanjut dalam bentuk kolaborasi lainnya.” ucapnya.
Selepas dibuka, acara dilanjutkan dengan pemaparan oleh narasumber yang disambung dengan sesi diskusi yang juga diikuti oleh Koordinator Program Studi Sarjana Psikologi, Dr. Ni Made Swasti Wulanyani, S.Psi., M.Erg., dan seluruh peserta dari kalangan dosen serta mahasiswa yang hadir pada kesempatan ini. (unud.ac.id)
Editor: Ady
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar