Rusak Setelah Ditembaki KKB, Pesawat SAM Air Dievakuasi
Senin, 27 Mei 2024 16:46 WITA

Pesawat Caravan milik SAM Air rusak akibat ditembaki Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Selasa (7/6/2022).
Males Baca?
MCWNEWS.COM, JAYAPURA - Pesawat Caravan milik SAM Air rusak akibat ditembaki Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Selasa (7/6/2022).
Sebulan lebih, pesawat yang rusak akhirnya dievakuasi ke Mimika, Kamis (14/7/2022). Proses evakuasi dilakukan menggunakan helikopter Kamov yang memiliki kemampuan mengangkut benda sangat berat.
Kapolres Nduga AKBP Rio Alexander Panelewen S mengatakan, selama proses persiapan evakuasi, personelnya melakukan pengamanan di sekitar area bandara.
"Proses evakuasi badan pesawat SAM Air berhasil dilakukan tanpa adanya gangguan keamanan," ungkap Kapolres.
Sementara itu, pimpinan PT. SAM Air Wagus Hidayat pada kesempatan berbeda memberikan apresiasi kepada aparat TNI-Polri yang telah membantu dalam proses evakuasi.
"Alhamdulillah kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada aparat keamanan dan juga masyarakat, yang sudah membantu dalam proses evakuasi pesawat kami," ujar Wagus melalui keterangan tertulis.
Ditambahkan, setelah tiba di Mimika, pesawat tersebut dijadwalkan akan dikirim ke Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura. (as)
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar