UAD Rencanakan Summer Course Program dengan KUI Unud
Minggu, 26 Mei 2024 14:58 WITA

Males Baca?
MCWNEWS.COM, DENPASAR - Kantor Urusan Internasional (KUI) Universitas Udayana menerima tawaran kerjasama untuk menyelenggarakan program summer course dengan Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Hal ini ditawarkan dalam kunjungan Kantor Kerjasama dan Urusan Internasional UAD ke Kantor KUI pada Kamis (01/09/2022).
Kunjungan ini diterima oleh Koordinator KUI Dr.Eng. Ir. Ni Nyoman Pujianiki, ST., MT., M.Meng., IPM, Sekretaris KUI Ns. Ni Komang Ari Sawitri, S.Kep., M.Sc., Ph.D., Kepala Subbagian Kerjasama Luar Negeri I Nyoman Maharta Jaya, S.Sos dan Divisi International Partnership KUI Irma Rahyuda, A, Par, M.M., M.Par., M.Rech.
Rombongan dari UAD yang hadir yaitu Kepala Kantor Kerjasama dan Urusan Internasional Dwi Santoso, Ph.D beserta staff. Dalam pertemuan ini pihak UAD mengundang KUI target="_blank">Unud untuk ikut bekerjasama dalam penyelenggaraan program summer course Bali-Jogja dan program pertukaran pelajar dengan beberapa universitas di Tiongkok.
Menanggapi tawaran kerjasama ini Dr.Pujianiki akan segera menindaklanjuti nya dengan pihak terkait agar nantinya berjalan sesuai dengan harapan bersama. UAD juga berharap mendapatkan informasi dengan tata cara pengelolaan dan promosi program internasional di Universitas Udayana. (lis/Unud.ac.id)
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar