Universitas Udayana Selenggarakan Sosialisasi Tata Cara Revisi Anggaran Satker BLU dan PTN BH
Selasa, 28 Mei 2024 17:23 WITA

Sosialisasi tata cara revisi anggaran satker BLU dan PTN BH Tahun Anggaran 2024, bertempat di Ruang Aula Gedung BH Fakultas Ekonomi dan Bisnis Kampus Sudirman Denpasar, Rabu (22/11/2023). (Foto: dok. Unud).
Males Baca?DENPASAR - Universitas Udayana (Unud) melalui Biro Perencanaan dan Keuangan (BPKU) menyelenggarakan sosialisasi tata cara revisi anggaran satker BLU dan PTN BH Tahun Anggaran 2024, serta peningkatan kualitas pelaksanaan anggaran berdasarkan Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) bertempat di Ruang Aula Gedung BH Fakultas Ekonomi dan Bisnis Kampus Sudirman Denpasar, Rabu (22/11/2023).
Sosialisasi ini menghadirkan dua narasumber dari Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) yakni Mohammad Agnar Yanuar Hidayat (Pelaksana) dan Ahmad Abdul Haq (Kepala Seksi Pembinaan Pelaksanaan Anggaran I B).
Kepala BPKU Unud Drs. I Komang Teken dalam sambutannya membuka acara menyampaikan bahwa Sosialisasi ini diharapkan dapat memberi informasi mengenai jeni-jenis revisi dan syarat-syarat yang diperlukan dalam pengajuan revisi DIPA pada satker BLU dan PTN BH.
Diharapkan juga dapat memperoleh informasi mengenai cara dan strategi untuk mencapai nilai IKPA maksimal, sehingga mampu turut serta mendukung tercapainya nilai IKPA maksimal untuk Universitas Udayana.
Lebih lanjut disampaikan bahwa peningkatan kualitas pelaksanaan anggaran berdasarkan pada Indikator Kinerja pelaksanaan anggaran (IKPA). Sementara sasaran peningkatan IKPA terdiri dari kualitas perencanaan anggaran, kualitas pelaksanaan anggaran, dan kualitas hasil pelaksanaan anggaran, dimana poin-poin tersebut memiliki persentasenya masing-masing. (unud.ac.id)
Editor: Dewa
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar