Universitas Udayana Terima Kunjungan Universitas Sam Ratulangi
Senin, 27 Mei 2024 05:57 WITA
Fakultas ilmu budaya Universitas Udayana menerima kunjungan fakultas ilmu budaya Universitas Sam Ratulangi pada Senin,(9/102023). (Foto: dok. Unud).
Males Baca?DENPASAR - Fakultas Ilmu Budaya Universitas Udayana (FIB UNUD) menerima kunjungan dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sam Ratulangi (FIB UNSRAT) bertempat di Ruang Sidang Senat FIB Unud, Jalan Pulau Nias Nomor 13 Denpasar pada Senin, (9/10/2023).
Rombongan tim FIB UNSRAT yang terdiri dari Dekan FIB UNSRAT, Ibu Maya Pinkan Warouw, S.S., M.Hum., M.Ed., Ph.D. dan Koordinator Fungsional, Ibu Stella A Repi S.Sos., M.Si., diterima oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan FIB Unud, Bapak Dr. I Gede Oeinada, S.S., M.Hum., Koodinator Program Studi Sastra Jepang, Bapak I Made Budiana, S.S., M.Hum., Koordinator Program Studi Sastra Inggris, Bapak Prof. Dr. I Wayan Mulyawan, S.S., M.Hum., beserta tim.
Dalam pertemuan tersebut, Dekan FIB USRAT, Ibu Maya Pinkan Warouw, S.S., M.Hum., M.Ed., Ph.D.d menjelaskan kedatangannya ke FIB UNUD adalah antara lain untuk memperoleh informasi terkait pelaksanaan sertifikasi AUN-QA di Program Studi Sastra Inggris FIB Unud serta tata kelola Program Studi Sastra Jepang FIB Unud.
Hal ini tidak lain karena FIB UNSRAT akan segera melaksanakan sertifikasi AUN-QA serta berencana untuk membentuk program studi Sastra Jepang.
Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan FIB Unud, Dr. I Gede Oeinada, S.S., M.Hum., menyambut baik kedatangan Dekan FIB UNSRAT beserta tim. Menurut Beliau, pertemuan ini diharapkan mampu menjadi wadah diskusi kedua belah pihak untuk belajar dan berbagi praktek baik.
Koordinator Program Studi Sastra Inggris FIB Unud, Prof. Dr. I Wayan Mulyawan, S.S., M.Hum., dalam diskusi yang dilaksanakan menyampaikan beberapa hal penting Beliau rasa penting untuk dicatat berdasarkan pengalamannya selama melaksanakan sertifikasi AUN-QA. Salah satu diantaranya adalah fasilitas-fasilitas pendukung yang dimiliki oleh fakultas, utamanya untuk penyandang disabilitas. (unud.ac.id)
Editor: Ady
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar