10 Ruas Jalan di Riau Senilai Rp369 Miliar Diresmikan
Sabtu, 01 Juni 2024 02:30 WITA

Salah satu dari 10 ruas jalan di Provinsi Riau yang dilaksanakan melalui Inpres Jalan Daerah (IJD) pada Jumat (31/5/2024), teoah diresmikan Presiden Jakowi.
Males Baca?PEKANBARU - Selain meresmikan Jalan Tol Pekanbaru-Padang Ruas Bangkinang-Pangkalan, Presiden Joko Widodo juga meresmikan perbaikan 10 ruas jalan di Provinsi Riau yang dilaksanakan melalui Inpres Jalan Daerah (IJD) pada Jumat (31/5/2024).
"Untuk Inpres Jalan Daerah di Riau telah selesai dibangun dan diperbaiki 10 ruas jalan sepanjang 63 km dan menghabiskan anggaran sebesar Rp369 miliar," kata Presiden Jokowi dalam sambutannya. Peresmian ini turut dihadiri oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.
Sepuluh ruas jalan daerah yang ditangani melalui IJD tahun anggaran 2023 mencakup delapan kabupaten/kota di Riau, yaitu:
- Ruas Teluk Piyai (Kubu)-Batas Sumut di Kabupaten Rokan Hilir
- Simpang Batang-Lubuk Gaung di Kota Dumai
- Batu Panjang-Pangkalan Nyirih di Kabupaten Bengkalis
- Lingkar Ujung Batu-Rokan di Kabupaten Rokan Hulu
- Simpang Pemda-Pelabuhan Pelindo di Kabupaten Siak
- Simpang Bunut-Teluk Meranti
- Ukui-Kapou
- Simpang 2-Lubuk Kembang Bunga di Kabupaten Pelalawan
- Baserah-Perhentian Luas di Kabupaten Kuantan Singingi
- Lipat Kain-Batas Sumbar di Kabupaten Kampar
Kepala Badan Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Riau, Yohanis Tulak Todingrara, menjelaskan bahwa kondisi jalan daerah di Riau sebelumnya beragam, ada yang masih berupa jalan tanah dan ada yang sudah diperkeras namun mengalami kerusakan.
"Kami tangani kembali semuanya, ada yang diaspal dan ada yang menggunakan rigid beton. Semuanya tentu untuk mendukung konektivitas sehingga dapat mengurangi beban biaya logistik untuk distribusi hasil pertanian dan perkebunan yang dihasilkan masyarakat Riau," ujar Yohanis.
Dengan perbaikan dan pembangunan ini, diharapkan dapat meningkatkan konektivitas dan aksesibilitas antar daerah, serta mendukung perekonomian lokal dengan mengurangi biaya logistik untuk distribusi hasil pertanian dan perkebunan. Hal ini tentunya akan memberikan dampak positif bagi masyarakat Riau dalam jangka panjang.
Turut hadir dalam peresmian ini Direktur Jenderal Bina Marga Hedy Rahadian, Kepala BPJT Miftachul Munir, Direktur Preservasi 1 Nyoman Suaryana, Kepala BPJN Riau Yohanis Tulak Todingrara, dan Kepala Biro Komunikasi Publik Pantja Dharma Oetojo.
Editor: Ady
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar