Bahas Implementasi Kerja Sama, UI Kunjungi Unud
Rabu, 29 Mei 2024 07:30 WITA

Prof. Dr. dr. I Putu Gede Adiatmika, M.Kes, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Informasi Unud (tengah - tengah berbaju endek) berpoto bersama dengan para Delegasi dari Universitas Indonesia (UI), Selasa (04/10/2022). (Foto : Hms Unud)
Males Baca?
MCWNEWS.COM, DENPASAR - Universitas Udayana ( target="_blank">Unud) menerima target="_blank">kunjungan Universitas Indonesia (UI) bertempat di Gedung Pascasarjana kampus Unud Sudirman Denpasar. Kunjungan ini dalam rangka implementasi kerja sama antara Universitas Indonesia dengan Universitas Udayana. Selasa, (04/10/22). Delegasi UI yang hadir dalam target="_blank">kunjungan ini Prof. Dr. Ir. Dedi Priadi, DEA (Wakil Rektor Bidang SDM dan Aset), Dr. Eko Sakapurnama, S.P.Si, M.B.A (Kasubdit Kerja Sama Akademik dan Pemerintah), Andri Syahreza, SE.,MM (Kasubdit Kerja Sama Bisnis), Suprapti, S.Hum.,M.Si (Kasie Kerja Sama Akademik dan Pemerintah), serta dua orang staf dari direktorat kerja sama.
Kunjungan diterima oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan, target="_blank">Kerja Sama dan Informasi Unud Prof. Dr. dr. I Putu Gede Adiatmika, M.Kes yang didampingi oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unud dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Fakultas Kedokteran target="_blank">Unud.
Prof. Adiatmika dalam dalam pertemuan ini menyambut baik dan mengucapkan selamat datang di Universitas Udayana kepada rombongan Universitas Indonesia, dan menyampaikan sekilas tentang keberadaan kampus Universitas Udayana yang terletak pada 3 lokasi, serta proses beberapa pembangunan yang telah dilaksanakan di Unud seperti 8 gedung dekanat, RSGM serta yang lainnya. Terkait perkuliahan S1 di Unud yang nantinya akan difokuskan di Kampus Bukit Jimbaran serta pembangunan beberapa ruang target="_blank">kuliah bersama, sarana dan prasarana juga turut disampaikan.
Melalui pertemuan ini diharapkan kedua pihak dapat memperkuat kerja sama yang telah berjalan dan menindaklanjuti dengan berbagai kegiatan kerjasama lainnya di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Sementara itu Wakil Rektor Bidang SDM dan Aset Prof. Dedi menyampaikan ucapan terima kasih karena rombongan UI sudah diterima di Unud dengan baik. Selain itu Dr. Eko Sakapurnama Kasubdit Kerja Sama Akademik dan Pemerintah juga menyampaikan profil Universitas Indonesia dan usulan kerja sama tugas belajar untuk target="_blank">dosen, program MBKM, kolaborasi dalam bidang riset seperti program matching fund dan kedaireka, serta kerjasama dalam bidang pengabdian masyarakat, seminar, dan sinergi antara Universitas Udayana dengan Universitas Indonesia. (Unud.ac.id)
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar