BREAKING NEWS: Mantan Borussia Dortmund Kini Berseragam Bali United
Kamis, 20 Juni 2024 04:06 WITA

Mitsuru Maruoka resmi bergabung dengan Bali United. (Foto: Dok. RANS Nusantara)
Males Baca?"
Selama dua musim berseragam The Phoenix, ia telah mengemas 18 gol dan 7 assist dari 63 penampilannya bersama klub milik Raffi Ahmad tersebut.
Menilik ke perjalanan karier sebelumnya, Mitsuru Maruoka pernah bermain untuk tim cadangan Borussia Dortmund yaitu Borussia Dortmund II selama dua musim pada tahun 2014 hingga 2016.
Selama bermain di Borussia Dortmund II, ia telah mengemas 4 gol dan 2 assist dari 39 pertandingan.
Ia juga pernah bermain bersama Borussia Dortmund U19 dan berhasil mencetak 4 gol dari 14 laga yang dijalankannya.
Debutnya bersama tim senior Dortmund, pemain kelahiran Tokushima ini masuk menggantikan Sven Bender pada menit ke-80 dalam laga FSV Mainz vs Borussia Dortmund di ajang Bundesliga.
Selain berkarier di Jerman, pemain jebolan akademi Cerezo Osaka ini debut di tim profesional pada tahun 2014.
Selama di Cerezo Osaka, ia harus menjalani beberapa kali peminjaman ke klub lain seperti Borussia Dortmund II hingga Renofa Yamaguchi.
Ia baru menjalani perpindahan secara permanen ke klub Thailand, BG Panthum United pada tahun 2020 sebelum bergabung dengan klub asal Korea Selatan, Gimpo FC.
Pasca bersama Gimpo FC setengah musim, untuk pertama kalinya ia menjalani karier ke Liga Indonesia bersama Rans Nusantara FC.
Kini di musim baru yang akan datang, Maruoka akan menjadi bagian dari tim kebanggaan warga di Pulau Dewata.
Reporter: Yan Daulaka
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar