Dekranasda Bali Ikuti LIMOFF 2023 dengan Tampilkan Svarna Mahika
Rabu, 29 Mei 2024 02:33 WITA

Ketua Dekranasda Provinsi Bali Ny. Putri Koster menghadiri LIMOFF 2023, Jumat (7/7/2023). (Foto: Humas)
Males Baca?
MATARAM - Guna mendorong pemulihan ekonomi serta pariwisata pascapandemi Covid-19, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar Lombok Internasional Modest Fashion Festival (LIMOFF) 2023.
Sebagai bentuk partisipasi, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali turut mengikuti festival yang berlangsung di Hotel Merumata Senggigi, Nusa Tenggara Barat, Jumat (7/7/2023) malam.
Dalam event yang merupakan rogram Pemerintah Republik Indonesia untuk menjadikan NTB sebagai kiblat modest fashion dunia itu, Dekranasda Bali ikut serta dalam pagelaran busana atau fashion show.
Yakni dengan tajuk "Svarna Mahika" mengangkat tentang pesona kain-kain Bali dalam beragam rupa. Diramu dalam akulturasi budaya yang kaya, dalam koleksi modest wear yang memikat hati.
Fashion show kali ini, Dekranasda Bali diwakilkan oleh 3 brand fashion beserta desainernya yakni Body & Mind by Dayu Karang, Taksu Design by Adi Taksu dan Lusi Damai by Lusi Damayanti.
Di ajang kali ini, desainer-desainer Dekranasda Bali mengeksplorasi berbagai wastra Bali di antaranya, rang-rang, endek, songket serta mengangkat kembali popularitas kain tropis Bali dalam desain kekinian.
Ketua Dekranasda Provinsi Bali Ny. Putri Koster usai acara menyampaikan Lombok Internasional Modest Fashion Festival (LIMOFF) 2023 dapat dijadikan sebagai wadah bagi desainer-desainer Bali untuk belajar, menimba pengalaman serta mengembangkan diri untuk karya selanjutnya sesuai kebutuhan trend atau pasar.
"Kita di Bali tentu kebutuhan pasar seperti apa yang terbuka di depan kita maka harus ambil peluang itu. Ini kesempatan yang sangat baik bagi desainer di Bali untuk dapat menimba pengalaman," ungkapnya.
Dirinya meminta agar jangan berhenti mencari pengalaman dan menimba pengalaman, karena itu penting dan mampu menginspirasi karya-karya kita selanjutnya.
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar