Diserang KKB saat Olah TKP, 2 Personel Satgas Damai Cartenz Tertembak, 1 Gugur
Selasa, 28 Mei 2024 11:55 WITA

Jenazah dan korban luka tembak telah dievakuasi ke RSUD Timika.
Males Baca?INTAN JAYA - Satu personel Satgas Damai Cartenz 2023 dikabarkan meninggal dunia dan satu personel luka-luka saat kontak tembak dengan KKB Intan Jaya di Distrik Titigi Kabupaten Intan Jaya pada Rabu (22/11/2023).
Korban atas nama Bharada Bonifasius Jawa, gugur akibat luka tembak di bagian ketiak kanan, dan Bharatu Yani Yohanes Seran, luka-luka dengan luka tembak di kaki kiri.
Kedua korban adalah personel Satgas Ops Damai Cartenz 2023, Subsatgas Tindak dari Satbrimob Polda NTT.
Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2023 AKBP Bayu Suseno mengkonfirmasi insiden tersebut.
"Benar, tadi pagi (22/11/2023) kejadiannya. Terjadi kontak tembak di Distrik Titigi Kabupaten Intan Jaya. Anggota kami tertembak, satu gugur dan 1 luka tembak pada bagian kaki," ujar Bayu Suseno.
Lebih lanjut Bayu menjelaskan kronologis terjadinya kontak tembak dengan KKB.
"Pada pukul 08.20 WIT, Tim Gabungan Polres Intan Jaya dan Satgas Damai Cartenz olah TKP melaksanakan pergeseran dari Mako Polres Intan Jaya menuju ke lokasi olah TKP di Distrik Titigi Kabupaten Intan Jaya. Setibanya di TKP, tim melakukan kegiatan olah TKP dan dilakukan pengamanan. Pada pukul 12.28 WIT, Tim mendapatkan tembakan dari KKB Intan Jaya yang berujung pada kontak tembak. Dalam kontak tembak tersebut terdapat korban jiwa maupun korban luka dari aparat keamanan," terang Bayu.
Bayu menuturkan pihak Satgas Operasi Damai Cartenz saat ini melakukan pengejaran terhadap pelaku KKB Intan Jaya.
"Saat ini Tim Satgas Damai Cartnez masih melakukan pengejaran terhadap kelompok KKB Intan Jaya yang melakukan aksi ini," ungkapnya.
Saat ini jenazah dan korban luka tembak telah dievakuasi ke RSUD Timika.
Reporter: Edy
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar