Forum OPD Digelar Bappeda Litbang Teluk Bintuni
Senin, 27 Mei 2024 11:51 WITA

Asisten II Setda Teluk Bintuni Ir. IB. Putu Suratna, MM membacakan sambutan Bupati Teluk Bintuni, Selasa (11/4/2023). (Foto: Haiser/mcw)
Males Baca?
Akuntabilitas kinerja pembangunan daerah yang dilakukan di semua lini dan bagian maupun di setiap OPD masih belum dapat berjalan sebagaimana mestinya.
"Untuk itu pada kesempatan ini, ada beberapa hal yang perlu saya sampaikan dan untuk dijadikan perhatian," kata Bupati.
Di antaranya merencanakan program atau kegiatan pembangunan daerah yang sesuai dengan arah dan kebijakan pembangunan, susun program atau kegiatan yang memberikan dampak langsung kepada masyarakat dan mampu mengikis kesenjangan yang timbul sebagai akibat keterisolasian wilayah serta mampu menumbuhkan ekonomi masyarakat.
Meningkatkan kemampuan dalam merencanakan pembangunan daerah yang menjadi tanggung jawab masing-masing di setiap OPD dengan melalui proses perencanaan pembangunan yang berorientasi lebih memberdayakan masyarakat, Kelola pembangunan dengan baik dan benar serta bertangung jawab sesuai dengan peraturan yang ada.
Tumbuh kembangkan pengelolaan pembangunan daerah dengan memperhatikan 5 Tepat; Tepat Administrasi, Tepat Waktu, Tepat Sasaran, Tepat Manfaat dan Tepat Penggunaan.
"Bangkitkan kesadaran dan tanggung jawab, bahwa perencanaan pembangunan yang kita kelola akan bermuara kepada rakyat. Tumbuhkan motivasi, komitmen, kemauan, tanggung jawab, kejujuran dan kerja keras dalam setiap kita bekerja sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, ciptakan iklim kerja yang kondusif, integratif, koordinatif, efektif dan efisien," ungkapnya.
Dengan adanya kegiatan Forum OPD ini, Bupati harapkan dapat mengikuti dengan baik dan dimanfaatkan untuk menambah wawasan, pengetahuan, pemahaman dan ketrampilan serta sekaligus mengasah kemampuan dalam perencanaan/program pembangunan daerah yang sesuai kebutuhan.
"Setelah itu kita akan lihat seberapa jauh adanya perubahan dan peningkatan kinerja saudara-saudara dalam mengelola pelaksanaan pembangunan yang menjadi tanggung jawab di setiap unit kerja maupun OPD," pungkasnya.
Reporter: Haiser
Editor: Ady
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar