Imigrasi Manokwari bersama Tim Pora Gelar Operasi Gabungan
Minggu, 26 Mei 2024 20:36 WITA

Tim PORA melaksanakan apel pagi, Kamis (29/9/2022) di Bintuni, (Foto: Dok. MCWNEWS)
Males Baca?
MCWNEWS.COM, BINTUNI - Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Manokwari bersama Tim Pora Kabupaten target="_blank">Teluk Bintuni melaksanakan operasi gabungan terhadap keberadaan orang asing di salah satu perusahaan kayu yang berada di Tirasay.
Operasi yang langsung dipimpin oleh Kepala Kantor Kantor Imigrasi (Kakanim) kelas I Non TPI Manokwari, Iman Teguh Adianto Kamis (29/9/2022) digelar setelah sebelumnya digelar rapat koordinasi bersama lintas stakeholder.
Sebelum melaksanakan kegiatan operasi terlebih dahulu dilakukan apel gabungan bersama Tim Pora untuk mengecek kesiapan-kesiapan.
Dalam kesempatan tersebut Iman Teguh Adianto menyampaikan, seluruh Tim Pora diharapkan dapat melaksanakan operasi dengan cara yang humanis.
"Temuan-temuan nanti yang mungkin ada, dan hal-hal yang dianggap tidak lengkap agar diberikan teguran untuk melengkapi. Kalau memang hal itu krusial silahkan ambil tindakan," tuturnya, Kamis (29/9/2022).
Ia menerangkan, dari Keimigrasian akan menertibkan keberadaan orang asing di target="_blank">Bintuni. Ia juga berharap kepada Tim Pora lainnya agar dapat melaksanakan sesuai dengan fungsinya.
"Saya tegaskan kegiatan ini dilaksanakan dengan humanis tidak ada arogan atau lain sebagainya," pungkasnya.
Dalam kegiatan apel diikuti oleh jajaran Kantor Imigrasi Kelas 1 Manokwari, Kaposda BIN Kabupaten target="_blank">Teluk Bintuni
Dwi Aquaristanto Budi Sanjay, Danramil Bintuni, Lettu Cba Simson Womsiwor, Den Intel Kodam XVIII /Kasuari Letda Inf Edy Sukarna, Perwakilan Bais, Perwakilan Polres Teluk Bintuni dan Perwakilan PWI Teluk Bintuni. (hs)
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar