Jenazah Bripka Anumerta Ronald Korban Penembakan KKB Diterbangkan ke Jayapura
Rabu, 22 Januari 2025 16:25 WITA

Jenazah korban penembakan KKB di Kampung Lima-lima Bripka (Anumerta) Ronald M Enok diterbangkan ke Jayapura. (Foto: Istimewa)
Males Baca?JAYAPURA – Jenazah Bripka (Anumerta) Ronald M Enok, merupakan korban yang gugur ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di di Kampung Lima-lima Distrik Pagaleme Kab. Puncak Jaya, Selasa (21/1/2025) hari ini diterbangkan ke Jayapura.
Penjelasan itu disampaikan Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H seusai memimpin upacara pelepasan jenazah Ronald.
“Hari ini jenazah Sandi dilepas keberangkatannya ke rumah duka di Kompleks Jln. Pandang Pasir Sentani Kabupaten Jayapura,” ucap Kapolres Puncak Jaya.
Upacara pelepasan jenazah tersebut dilaksanakan di Mapolres Puncak Jaya, Rabu (22/01/2025).
“Proses keberangkatan jenazah menggunakan Pesawat Udara Yajasi PK- UCG dari Puncak Jaya ke Jayapura,” ungkap Kapolres.
Di tempat terpisah, Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas kehilangan salah satu putra terbaik bangsa dalam menjalankan tugasnya.
“Kami merasakan kehilangan yang besar atas gugurnya saudara kita, Bripka Anumerta Ronald M Enok. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” pungkas Kombes Benny.
Reporter: Edy
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar