KPK Ingin Masa Depan Indonesia Bebas dari Korupsi
Selasa, 28 Mei 2024 22:56 WITA

Kolaborasi semua pihak diharapkan mampu menurunkan tingkat korupsi di Indonesia. Hal itu dikatakan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri, Jumat (9/12/2022). (Foto: dok.kpk)
Males Baca?
JAKARTA - Kolaborasi semua pihak diharapkan mampu menurunkan tingkat target="_blank">korupsi di Indonesia. Hal itu dikatakan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) target="_blank">Firli Bahuri.
"Dengan upaya bersama dalam pemberantasan korupsi, harapannya dapat menurunkan tingkat target="_blank">korupsi di Indonesia secara signifikan," ucapnya dalam sambutan pada puncak peringatan Hari Antikorupsi Sedunia ( target="_blank">Hakordia) 2022 di Hotel Bidakara, Jakarta, Jumat (9/12/2022).
Dirinya juga mengaku memiliki mimpi sangat besar, bahwa suatu hari akan melihat korupsi adalah sesuatu di masa lalu dan peradaban hidup di dunia yang bebas target="_blank">korupsi.
Dijelaskan, upaya kolaboratif dalam pemberantasan target="_blank">korupsi tercermin dari peringatan hakordia kali ini, di mana KPK menggandeng berbagai pemangku kepentingan.
Di antaranya kementerian, lembaga, pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota, BUMN/BUMD, akademisi, hingga para pegiat antikorupsi lainnya.
Berbagai kegiatan dilakukan seperti apresiasi penyuluh antikorupsi, penghargaan pelaporan gratifikasi dan LHKPN, peluncuran aplikasi Jaga Pelabuhan, peluncuran Panduan Pencegahan target="_blank">korupsi di Dunia Usaha, Sarasehan Jejaring Pendidikan.
"Hingga Integrity Expo yang menampilkan berbagai aktivitas kampanye nilai-nilai antikorupsi," tegasnya.
Ditambahkan, sebelumnya KPK juga menggelar Road to Hakordia di 5 wilayah yaitu Kalimantan Timur, Bali, Medan, Surabaya, dan Bandung.
"Seluruh rangkaian kegiatan ini adalah upaya KPK untuk mendekatkan dan mensosialisasikan nilai-nilai antikorupsi kepada Masyarakat luas,” pungkas Firli.
Reporter: Putra
Editor: Sevianto
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar