KPU Toraja Utara Distribusikan Logistik Pemilu 2024
Selasa, 28 Mei 2024 11:10 WITA

KPU Toraja Utara melakukan pendistribusian logistik pemilu 2024 di Kecamatan Baruppu, Sabtu (10/2/2024).
Males Baca?RANTEPAO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Toraja Utara, melakukan pendistribusian Logistik Pemilu 2024. Hal itu dikatakan Ketua KPU Toraja Utara Jan Heri Pakan saat ditemu wartawan di gudang logistik, Sabtu (10/2/2024).
"KPU Toraja Utara melakukan pendistribusian Bilik Suara, Kotak Suara, Kertas Surat Suara, tinta dan Cplano serta material lainnya di 8 Kecamatan. Kami berharap semua berjalan dengan baik, lancar dan aman sampai ke tujuan,” jelasnya.
Dirinya menambahkan pendistribusian logistik pemilu sesuai tahapan di jadwalkan selama 3 hari, mulai hari ini tanggal 10 sampai 12 Februari 2024.
"Tanggal 13 Februari Logistik Pemilu yang ada di tingkat PPK atau Kecamatan dilanjutkan untuk di distribusikan ke TPS-TPS Lembang dan Kelurahan,” imbuhnya.
Heri Pakan menjelaskan, pendistribusian logistik pemilu dikawal langsung oleh Kepolisian, TNI, Bawaslu, PPK dan panwascam sampai ke tujuan atau ke Kantor Kecamatan yang sudah ditentukan.
"8 kecamatan yang dilakukan pendistribusian logistik pemilu yakni Kecamatan Baruppi, Awan Rantekarua, Rindingallo, Dempina, Kapalapitu, Buntu Pepasan, Rantebua, Sesean Suloara," pungkasnya.
Pelepasan Pendistribusian logistik dihadiri Bawaslu Kabupaten Toraja Utara, Polres, Kapolsek, TNI dari Kodim 1414/Tator, Kejaksaan Negeri Tana Toraja Cabang Rantepao, Ketua PPK dan Panwascam untuk bersama-sama menyaksikan pengangkutan pendistribusian Logsitik Pemilu di gudang logsitik.
Reporter: Saldi
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Usut Kasus Harun Masiku, KPK Periksa Djoko Tjandra

Komentar