Kunjungan tim IPE ke Camat Denpasar Selatan
Senin, 27 Mei 2024 07:32 WITA

Koordinator Unit Pengelola Informasi dan Kerjasama (UPIKS) Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (FK Unud) melakukan kunjungan ke kantor Camat Denpasar Selatan, Rabu (13/9/2023). (Foto: Dok.Unud)
Males Baca?DENPASAR - Dalam rangka memperluas wahana pendidikan bagi mahasiswa yang mengikuti IPE-3, Unit IPE (Inter-Professional Education) beserta tim dan Koordinator Unit Pengelola Informasi dan Kerjasama (UPIKS) Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (FK Unud) melakukan kunjungan ke kantor Camat Denpasar Selatan, Rabu (13/9/2023).
Tujuan kunjungan kali ini adalah untuk memulai kerjasama dalam rangka memperluas wahana pendidikan bagi mahasiswa yang mengikuti IPE-3. Di dalam IPE-3 ini seluruh mahasiswa dari 7 Prodi dari 2 Fakultas (FK dan MIPA) akan melakukan kegiatan praktek lapangan ke keluarga binaan untuk mencapai kompetensi INTERPROFESSIONAL yang diharapkan.
Rombongan FK Unud diterima langsung oleh Bapak Camat Densel, I Made Sumarsana, SE., M.Si., beserta Sekretaris Camat, Ni Komang Pendawati, S.STP., M.H., dan Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat, I Gusti Ngurah Agung Suyantra Diputra, SIP., M.A.P.
Dalam kunjungan ini, Bapak Camat menyambut baik rencana dari Tim IPE FK Unud untuk melakukan kerja praktek kolaborasi dengan menambah wahana ke wilayah kerjanya. Selanjutnya perlu dilengkapi dengan surat resmi dan administratif lainnya untuk melancarkan kegiatan ke depannya.
Beliau dan jajaran berharap mahasiswa, institusi, maupun masyarakat dan pemerintah dapat memperoleh manfaat yang baik dari kegiatan tersebut. Harapan kedepannya semoga kerjasama ini tetap terjalin baik dan dapat meningkatkan pendidikan dan kesehatan masyarakat baik di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana maupun di lingkungan masyarakat sekecamatan Denpasar Selatan
Acara kunjungan hari ini dihadiri oleh Koordinator Unit IPE FK Unud, Dr. dr. Desak Ketut Indrasari Utami, Sp.S(K)., Koordinator UPIKS FK Unud, Dr. dr. Ida Ayu Ika Wahyuniari, S.Ked., M.Kes., Koordinator tim Blok IPE-3, Ns. Made Oka Kamayani, S.Kep., M.Kep., dan pegawai administrasi IPE, I Wayan Gede Darmanto, S.Sos. (unud.ac.id)
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar