Lama Dinanti, Wapres RI Akhirnya Kunjungi Teluk Bintuni
Rabu, 29 Mei 2024 01:06 WITA

Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw, MT, saat rapat koordinasi bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) membahas kunjungan Wapres RI, Jumat (16/6/2023). (Foto: Humas Pemkab Bintunj)
Males Baca?
MANOKWARI - Wakil Presiden (Wapres) RI, KH Ma’aruf Amin direncanakan melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kabupaten Teluk Bintuni. Berbagai persiapan dilakukan untuk menyambut kedatangan Wapres.
Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw, MT, saat memimpin rapat koordinasi bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pimpinan OPD serta stakeholder terkait mengatakan, kunjungan Wapres RI sudah dirindukan sejak lama.
Dirinya mengaku pada saat Wapres berkunjung ke Kabupaten Kaimana pada tahun 2021, ia tidak bisa hadir karena saat itu agendanya cukup padat.
Sehingga dirinya berharap Wapres Ma'aruf Amin bisa berkunjung ke Teluk Bintuni, yang merupakan daerah penghasil minyak.
"Pada saat Bapak Wapres ke Kaimana, saya sampaikan ke media bahwa saya tidak bisa hadir karena waktunya mepet. Sehingga saya ingin Bapak Wapres datang berkunjung ke Bintuni," tuturnya kepada wartawan, Jumat (16/6/2023).
Tak hanya sebatas curhat, Bupati Kasihiw juga berjuang ketika berkesempatan dipanggil ke Istana Wapres RI di Jakarta beberapa waktu lalu.
Ia menyampaikan langsung kala bertemu dengan Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pemerintahan dan Wawasan Kebangsaan Setwapres RI Felix Wanggai.
Petrus menambahkan, Wapres RI akan mengunjungi Kabupaten Teluk Bintuni pada tanggal 8 Juli 2023 mendatang.
"Bapak Wapres akan melakukan kunjungan kerja selama dua minggu di tanah Papua, dan Teluk Bintuni menjadi tempat terakhir," jelasnya.
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar