Pesta Rakyat Akan Meriahkan HUT PDIP ke-50 di Teluk Bintuni
Selasa, 28 Mei 2024 12:20 WITA

Bidang Kehormatan DPC partai PDI-P Robert Manibuy (kiri) saat diwawancarai awak media di Bintuni, Senin (9/1/2023). (Foto:Muris/mcw)
Males Baca?
BINTUNI - PDI Perjuangan merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-50. Ultah kali ini berbeda dengan sebelumnya, di mana peringatan HUT PDI-P ke-50 ini merupakan ulang tahun emas.
Oleh karena itu, DPP Partai PDI-P menginstruksikan kepada semua tingkatan untuk merayakannya guna menghargai kerja keras serta pengorbanan yang besar oleh pendiri dan pejuang PDI Perjuangan.
"Sehingga PDI Perjuangan ini bisa menjadi partai yang besar seperti saat ini. Dan bahkan saat ini PDI-P adalah partai pemerintah," kata Bidang Kehormatan DPC partai PDI-P Robert Manibuy, Senin (9/1/2023).
"Dan itu adalah mementum yang harus kita ambil yaitu menghargai para pejuang-pejuang lebih khusus para pejuang-pejuang partai," sambungnya kepada media ini usai Rapat Pemantapan Panitia HUT PDI-P ke-50 di Gedung Terpadu Sekretariat PDI-P di Awaba distrik Bintuni.
Ia mengungkapkan, karena atas instruksi DPP, pihaknya patuh terhadap perintah partai. Maka peringatan HUT PDI Perjuangan tersebut harus dilaksanakan pada tanggal 10 Januari 2023.
Dijelaskan, dalam momentum ulang tahun partai juga dimanfaatkan agar bisa merangkul semua masyarakat Kabupaten Teluk Bintuni, terlebih khusus kader-kader partai dan simpatisan untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan di Kabupaten Teluk Bintuni.
"PDI Perjuangan sudah dikenal sebagai partai wong cilik, di mana partai ini bergerak dengan upaya gotong royong dan memulai dengan kader-kader partai dan simpatisan-simpatisan partai. Dalam pelaksanaan HUT bisa terlaksana karena adanya gotong royong dari semua pengurus dan juga kader-kader partai," ungkap Robert Manibuy.
Anggota DPR Papua Barat dua periode itu juga menambahkan, karena saat ulang tahun masih suasana tahun baru, sehingga hal itu sekaligus untuk memperingati lepas sambut tahun 2023.
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar