Presiden Jokowi Resmikan 9 Ruas Jalan Senilai Rp183 Miliar di Sulawesi Utara
Senin, 27 Mei 2024 05:37 WITA

Presiden Jokowi saat meresmikan 9 ruas jalan yang telah diperbaiki melalui program Inpres Jalan Daerah (IJD) di Provinsi Sulawesi Utara pada Jumat (23/2/2024).
Males Baca?BOLAANG MONGONDOW - Presiden Joko Widodo meresmikan 9 ruas jalan yang telah diperbaiki melalui program Inpres Jalan Daerah (IJD) di Provinsi Sulawesi Utara pada Jumat (23/2/2024). Peresmian ini dilakukan di ruas Pinogaluman-Dumoga yang berada di Kabupaten Bolaang Mongondow, tidak jauh dari lokasi Bendungan Lolak.
Peningkatan kondisi jalan sepanjang 59 km ini dilakukan melalui Inpres Jalan Daerah (IJD) tahun 2023 di Provinsi Sulawesi Utara dengan anggaran Rp183 miliar.
"Ini adalah bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan konektivitas antar daerah di seluruh Indonesia," kata Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi juga mengatakan bahwa pada tahun 2024, pemerintah akan kembali memberikan anggaran untuk program IJD di Sulawesi Utara.
"Tujuannya agar semua jalan di Provinsi Sulawesi Utara semakin bagus," kata Presiden Jokowi.
Dalam peresmian ini, Presiden Jokowi turut didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono, Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey, dan (Pj) Bupati Bolaang Mongondow Limi Mokodompit
Pada kesempatan ini Direktur Preservasi Jalan dan Jembatan Wilayah II Budiamin menjelaskan bahwa pelaksanaan IJD di Sulawesi Utara sepanjang 59,4 km tersebar di empat kabupaten:
- Kabupaten Bolmong: 4 ruas sepanjang 18,6 km dengan anggaran Rp90,6 miliar.
- Kabupaten Minahasa: 2 ruas dengan panjang 5,5 km dengan anggaran Rp28 miliar.
- Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro): 2 ruas sepanjang 32 km dengan anggaran Rp44,5 miliar.
- Kabupaten Minahasa Selatan: 1 ruas (3,4 km) dengan alokasi Rp20,6 miliar.
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar