Prodi Spesialis Radiologi FK Unud Adakan Asesmen LAM-PTKes

Senin, 27 Mei 2024 11:35 WITA

Card image

Tim Asesor Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan melaksanakan asesmen lapangan dalam rangka akreditasi Program Studi Spesialis Radiologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.Senin (16/10/2023). (Foto: dok. Unud).

Males Baca?

Melalui kesempatan tersebut Wakil Rektor juga memperkenalkan sekilas mengenai profil Universitas Udayana yang telah berumur 61 tahun dan status akreditasi sudah unggul serta pengelolaan kelembagaan BLU yang sedang bertransformasi menuju PTN BH. Wakil Rektor berharap Prodi Spesialis Radiologi dapat menambah persentase program studi Unggul di Unud.

 

Perwakilan Asesor Dr. dr. Hermina Sukmaningtyas, M.Kes, Sp.Rad (K) dalam kesempatan tersebut menyampaikan harapan proses asesmen dalam rangka akreditasi dapat berjalan dengan baik.

Kita semua berkomitmen untuk menjamin lulusan yang dihasilkan oleh perguruan tinggi khususnya dari Program Studi Radiologi, maka penjaminan mutu ini menjadi sesuatu yang rutin dan sudah dilaksanakan mulai dari proses perencanaan, evaluasi atau PPEPP di universitas sampai di program studi.

Dengan turunnya Permendikbudristek Nomor 53 Tahun 2023, ada transformasi standar nasional dan akreditasi perguruan tinggi. Dengan harapan perguruan tinggi lebih leluasa untuk melakukan penyesuaian dan ini memerlukan kerja keras bersama.

Tim Asesor berharap fakultas dapat memberikan dukungan penyediaan dokumen yang dibutuhkan nanti dalam proses asesmen lapangan ini. (unud.ac.id).

Editor: Ady


Halaman :

Komentar

Berita Lainnya