52 Ribu Pohon Disiapkan KemenPUPR untuk Koridor Jalan Tol IKN
Senin, 27 Mei 2024 15:50 WITA

Menteri Basuki saat kunjungan kerjanya ke Provinsi Kalimantan Timur, Rabu, (31/5/2023). (Foto: Dok.Wiisono/KPK)
Males Baca?
BALIKPAPAN - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengecek progres pembangunan jalan tol IKN segmen 3B KKT Kariangau - Sp. Tempadung.
Selain itu, dalam kunjungan kerjanya ke Provinsi Kalimantan Timur, Basuki juga mengecek area nursery yang berada di Balikpapan.
Pembangunan jalan tol IKN segmen 3B tersebut dibangun pula 12 tenda nursery seluas 2,3 Ha dengan total saat ini sekitar 52.000 pohon dan akan terus bertambah hingga ratusan ribu pohon yang akan ditanam di koridir jalan tol.
Saat ini, beberapa jenis tanaman dari total sekitar 89 jenis tanaman sedang dalam proses adaptasi dengan kondisi setempat.
"Nanti akan ditanam sebagai beautifikasi jalan tol dan dikelompokkan sesuai dengan jenis tanamannya. Beberapa jenis tanaman yang siap ditanam adalah pulai, ketapang kencana, suren, damar, beringin, hingga trembesi yang cocok untuk koridor jalan tol," terangnya, Rabu (31/5/2023).
Ia mengungkapkan, area nursery mendapatkan suplai air dari Sungai Rawa Buaya dengan kapasitas maksimal 5.000 liter per hari. Pengelolaan area nursery dilakukan oleh Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) sebanyak 30 orang.
Ditambahkan, pembangunan jalan tol IKN segmen 3B KKT Kariangau - Sp. Tempadung sepanjang 7,325 km sendiri merupakan jalan lanjutan dari segmen 3A Karang Joang - KKT Kariangau sepanjang 13,4 km.
Kemudian, jalan tol berlanjut menuju segmen 5A Sp. Tempadung - Jembatan Pulau Balang sepanjang 6,67 km yang ditargetkan rampung pada 2024.
Menurut Basuki, pembangunan jalan tol IKN yang nantinya tersambung dengan jalan tol Balikpapan - Samarinda tersebut dilakukan dalam rangka mempercepat konektivitas menuju Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN Nusantara.
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar