Dukung Berbagai Infrastruktur, Kementerian PUPR Ubah Wajah Labuan Bajo
Selasa, 28 Mei 2024 21:22 WITA
Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan sekaligus Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja, saat wawancara dengan wartawan, Kamis (18/5/2023). (Foto: Dok.Putra/mcw)
Males Baca?
JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyediakan berbagai infrastruktur untuk mendukung penyelenggaraan KTT ke-42 ASEAN yang telah selesai digelar di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
Dukungan infrastruktur tersebut telah mengubah wajah dan menaikkan status Labuan Bajo. Bahkan kondisinya saat ini disebut jauh lebih baik.
Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan sekaligus Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan, adalah sebuah lompatan dari kampung nelayan kecil menjadi tuan rumah event KTT ASEAN.
Karena event penting yang dihadiri para pemimpin negara ASEAN digunakan untuk memasarkan Labuan Bajo sebagai destinasi wisata berstandar internasional.
"Keputusan Bapak Presiden memilih Labuan Bajo sebagai tuan rumah event berskala internasional merupakan sebuah terobosan. Infrastruktur yang dibangun tidak semata-mata untuk mensukseskan penyelenggaraan KTT ke-42 ASEAN," ujarnya, Kamis (18/5/2023).
"Tetapi Presiden berharap ke depan, Labuan Bajo dapat menjadi destinasi wisata baru Indonesia bagi wisatawan domestik maupun mancanegara. Banyak kota-kota di dunia dipasarkan melalui acara-acara internasional," sambung Endra.
Untuk itu kata dia, kawasan Labuan Bajo perlu terus dilengkapi dan dikembangkan dengan berbagai prasarana dan sarana pendukung lainnya.
Menurutnya, keberadaan jalan baru Labuan Bajo menuju Golo Mori sepanjang 25 km, dengan lansekap yang indah di sepanjang jalan akan membuka banyak peluang bagi tempat-tempat wisata baru.
Komentar