Forum OPD Digelar Bappeda Litbang Teluk Bintuni
Senin, 27 Mei 2024 11:51 WITA

Asisten II Setda Teluk Bintuni Ir. IB. Putu Suratna, MM membacakan sambutan Bupati Teluk Bintuni, Selasa (11/4/2023). (Foto: Haiser/mcw)
Males Baca?
BINTUNI - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian Dan Perencanaan (Bappeda Litbang) Daerah Kabupaten Teluk Bintuni mengelar Forum Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Forum tersebut diikuti para pimpinan OPD, Kepala Distrik (Camat), Kepala Bidang, dan utusan dari OPD terkait lingkup Pemerintah Deerah Teluk Bintuni.
Bupati Teluk Bintuni dalam sambutan yang dibacakan Asisten II Setda Teluk Bintuni Ir. IB. Putu Suratna mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian Musrenbang.
"Dalam kegiatan yang cukup penting ini, saya selaku pimpinan daerah berharap agar para peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, secara aktif, cermat dan teliti, serta tertib mengikuti kegiatan ini hingga selesai," ucapnya, Selasa (11/4/2023).
Dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Teluk Bintuni Tahun 2024 yang berfungsi sebagai dokumen perencanaan tahunan daerah, Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni secara rutin menyelenggarakan Forum Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang).
Baik itu di tingkat kampung, distrik dan kabupaten, termasuk menyelenggarakan Forum Organisasi Perangkat Daerah (Forum OPD) di Tingkat Kabupaten.
Menurutnya, kegiatan ini dilakukan untuk sinkronisasi pelaksanaan urusan pemerintah daerah dalam merumuskan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi perangkat daerah,
sinkronisasi prioritas kegiatan pembangunan dari berbagai Distrik dengan Rancangan Rencana Kerja Satuan Perangkat Daerah (Renja-OPD).
Menetapkan kegiatan prioritas yang akan dimuat dalam Rencana Kerja-OPD
Menyesuaikan prioritas Rencana Kerja-OPD dengan plafon/pagu dana OPD yang termuat dalam prioritas pembangunan daerah (Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah).
Serta mengidentifikasi keefektifan berbagai regulasi yang berkaitan dengan fungsi OPD, terutama untuk mendukung terlaksananya Renja-OPD.
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar