Mahasiswa di Bali Gelar Aksi Tolak Kenaikan Harga BBM
Senin, 27 Mei 2024 12:47 WITA

Mahasiswa dari HMI Cabang Denpasar menggelar demo tolak kenaikan harga BBM, (Foto: MCWNEWS)
Males Baca?
MCWNEWS.COM, DENPASAR - Puluhan mahasiswa yang berasal dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Denpasar menolak kebijakan pemerintah menaikan harga bahan bakar minyak ( target="_blank">BBM).
Penolakan dilakukan dengan menggelar aksi damai di depan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bali kawasan Renon, Denpasar.
"Kenaikan harga target="_blank">BBM hanya akan menambah beban penderitaan rakyat, yang selama ini sudah susah," kata mahasiswa dalam orasinya, Rabu (7/9/2022).
Dengan membawa berbagai poster, mahasiswa berjumlah kurang lebih 20 orang ini secara bergantian menyampaikan aspirasinya.
Ketua Umum HMI Cabang Denpasar Muhammad Alawi Syaiful mengatakan, alasan utama yang dilontarkan pemerintah menaikkan harga target="_blank">BBM karena harga dasar minyak naik.
"Karena harga dasar minyak naik, sehingga mau tidak mau pemerintah harus menyesuaikan dengan harga itu. Tapi semestinya tidak demikian karena masih banyak solusi lain tanpa harus menaikkan harga target="_blank">BBM," tuturnya.
Menurutnya, bantuan langsung tunai (BLT) yang diberikan pemerintah pascakenaikan harga BBM tidak efektif lantaran bersifat sementara.
"BLT menurut kami kurang efektif karena dia hanya beberapa bulan saja, sedangkan target="_blank">BBM ini akan terus naik," tuturnya.
Ia juga menambahkan, aksi yang dilakukan oleh HMI Cabang Denpasar hanya sebagai pemula agar mahasiswa lain di Bali juga turut melakukan aksi yang sama.
"Akan ada lanjutan dari ini mungkin dalam bentuk diskusi publik. Dengan agenda seperti ini juga untuk memantik mahasiswa lain untuk bersuara karena HMI Denpasar punya gaya berbeda dengan cabang lain," ujarnya. (ag)
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar