Pj Gubernur PBD Tolak Keluarkan SK PAW Ketua DPRK Maybrat, Titirlolobi: Fernando Salossa Masih Sah Jadi Ketua DPR
Senin, 27 Mei 2024 09:40 WITA

Kuasa Hukum Ketua DPRD Kabupaten Maybrat Fernando Salossa, Yosep Titirlolobi SH. (Foto: Dok.MCW)
Males Baca?
Sementara itu DPD Golkar Maybrat dan DPD Golkar PBD melalui kuasa hukumnya akhirnya menghadiri persidangan di Pengadilan Negeri Sorong pada Selasa (5/9/2023). Dalam persidangan mediasi, sidang ditunda untuk dilanjutkan kembali pada Jumat (8/9/2023) mendatang.
Untuk itu Yosep Titirlolobi meminta para pihak menghormati proses hukum yang sedang berjalan di PN Sorong dan tidak mengeluarkan SK PAW kepada Thomas Aitrem sampai ada putusan inkrach atau berkekuatan hukum tetap.
“Kami percaya Pj Gubernur tidak ingin mengambil langkah yang salah dan tentunya dengan pengalaman beliau selama ini sudah pasti akan menghormati proses hukum yang sementara ditempuh oleh klien kami Fernando Salossa di PN Sorong,” kata Yosep Titirlolobi.
Ditambahkannya, apabila di kemudian hari ada tekanan politik sehingga Pj Gubernur yang masa jabatannya tinggal tiga bulan mengeluarkan SK PAW untuk Thomas Aitrem, maka sebagai kuasa hukum Ketua DPRD Maybrat akan melakukan gugatan ke PTUN Jayapura.
“Sebagai kuasa hukum kami yakin dan percaya kepada Pj Gubernur yang taat akan hukum dan mengerti hukum agar ke depannya tidak merugikann Pj Gubernur Papua Barat Daya sendiri. Apalagi ke depannya Pj Gubenur ingin namanya bersih saat memimpin tanpa melanggar aturan, mengingat bulan Desember jabatan Pj Gubernur selesai,” tegas Yosep Titirlolobi.
Editor: Lan
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar