PSBS Biak Bawa Kekuatan Penuh Hadapi Persib Bandung
Rabu, 07 Agustus 2024 20:32 WITA

PSBS Biak menggelar latihan jelang bertolak ke Bandung di Lapangan Tri Sakti, Legian, Kuta. Foto media officier PSBS Biak.
Males Baca?BADUNG - Tim pendatang baru PSBS Biak menatap serius laga perdana kontra Persib Bandung di ajang BRI Liga 1 musim 2024/2025. Skuad asuhan Juan Esnaider memboyong semua pemainnya ke Bandung.
Di jadwalkan skuad berjuluk Badai Pasifik akan bertolak ke Bandung pada, Kamis (8/7/2024) pagi. Sebanyak 29 pemain diboyong dengan membawa misi meraih poin penuh atas tuan rumah.
"Persiapan kita sesuai rencana. Tim dalam kondisi bagus dan semua sudah fokus menghadapi Persib," ujar Pelatih PSBS Juan Esnaider, Rabu (7/8/2024)
Baca juga:
Lima Warna Hiasi Jersey Terbaru Bali United
Menurutnya pemain sangat bersemangat menghadapi laga lantaran tim akan memiliki pengalaman baru berlaga di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia musim ini.
"Semua pemain punya kemauan yang tinggi menghadapi laga perdana di Liga 1 semoga ada hasil yang baik bagi PSBS," katanya.
Mantan pemain Real Madrid itu mengaku tidak mudah menghadapi tim besar dengan banyak dukungan dari para suporternya seperti Persib sehingga dia benar-benar mempersiapkan anak asuhnya sebaik mungkin jelang laga.
"Kita sadar bermain di tim besar dengan banyak dukungan, namun kita ambil sisi positifnya untuk menambah jam terbang untuk seluruh pemain." ucapnya.
Soal kekuatan lawan, Esnaider mengaku sudah mengetahuinya setelah melihat penampilan skuad Pengeran Biru di beberapa laga termasuk saat tampil di Piala Presiden 2024. Dia sudah tahu apa yang akan dibuatnya dengan menyiapkan strategi agar bisa mencuri poin di Bandung.
"Kita tahu dimana kekuatan mereka dan kelemahan mereka karena saya sudah lihat rekaman pertandingan Persib di beberapa laga terakhir seperti di partai Championship Series musim lalu dan Piala Presiden 2024," ucapnya.
Laga Persib kontra PSBS akan menjadi laga pembuka BRI Liga 1 musim 2024/25. Aksi juara Liga 1 dan Liga 2 itu akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, jumat (9/8/2024), pukul 19:00 WIB.
Reporter: Yan Daulaka
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

Komentar