Usai Rayakan Kelulusan, Mahasiswa Meninggal Terseret Arus Sungai
Senin, 27 Mei 2024 11:27 WITA

Tim SAR gabungan mengevakuasi jenazah korban, Sabtu, (8/10/2022), (Foto: ist)
Males Baca?
MCWNEWS.COM, DENPASAR - Seorang target="_blank">mahasiswa bernama I Gede Durga Wira Darma (22) meninggal dunia usai terseret derasnya arus sungai di Jalan Bung Tomo, Desa Pemecutan Kaja, Denpasar Utara.
Jenazah korban asal Karangasem ini ditemukan di sungai perbatasan Banjar Mekar Manis dengan Banjar Merta Yasa, Denpasar.
"Korban ditemukan setelah kurang lebih 5 jam dilakukan pencarian," kata Kapolsek Denpasar Utara Iptu Putu Carlos Dolesgit, Sabtu (8/10/2022 di ruang kerjanya.
Sebelumnya peristiwa naas terjadi, korban dan tiga temannya yakni I Wayan Mesiantara Putra (18), I Wayan Eka Muliasa (28) dan I Made Murdika (29) hendak pulang usai merayakan lulusan karena diterima kerja di Kapal Pesiar.
Ketika menerobos jembatan yang airnya meluap sekitar pukul 03.00 Wita, mesin sepeda motor yang dikendarai Wayan Eka Muliasa mati terkena air.
Derasnya arus membuat Wayan Eka dan Made Murdika beserta sepeda motornya terseret air. Kejadian serupa juga menimpa korban yang berboncengan dengan Wayan Mesiantara.
Mendengar teriakan orang minta tolong, warga setempat, Komang Budi Artana (26) kemudian keluar rumah. Ia lalu mengecek aliran air sungai yang deras dan melihat Wayan Eka Muliasa hanyut.
{bbseparator}
"Saksi langsung menarik dan menyelamatkan korban ke atas sungai," terang Kapolsek.
Di tempat lain berjarak kurang lebih 7 meter, saksi juga melihat Made Murdika dan Wayan Mesiantara minta tolong sambil memegang pohon di tengah derasnya air sungai.
Komang Budi kemudian mengambil bambu dan menjulurkan ke arah korban. Keduanya akhirnya selamat dan naik ke atas sungai.
"Menurut korban mereka, masih ada satu orang lagi temannya bernama I Gede Durga Wira Darma hanyut bersama satu unit sepeda motor," beber Iptu Carlos.
Polisi bersama aparat lain, petugas Basarnas Kota Denpasar dan warga melakukan pencarian seputaran aliran sungai dan menemukan jenazah korban.
"Sebelumnya sepeda motor yang dikendarai korban ditemukan tidak jauh dari Pura Bedugul, Jalan Wibisana 4, Pemecutan Kaja," beber Kapolsek. (ag)
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar