Barca Junior Tiba di Bandara, Gubernur Koster Kalungin Bunga Selamat Datang
Selasa, 28 Mei 2024 09:06 WITA

Gubernur I Wayan Koster (kanan) mengalungi bunga selamat datang kepada para pemain Barcelona Junior di Bandara Ngurah Rai, Senin (31/7/2023). (Foto: Yan Daulaka/MCW)
Males Baca?BADUNG - Gubernur Bali, I Wayan Koster menyambut langsung kehadiran tim sepak bola junior asal negeri Matador Spanyol, Barcelona Juvenil A. Sang Gubernur pun mengalungi bunga selamat datang secara bergiliran kepada 30 personel Barcelona Juvenil A.
Kedatangan Barcelona Juvenil A ke Pulau Dewata Bali kali ini adalah untuk berpartisipasi dalam hajatan International Youth Championship (IYC) 2023.
Turnamen yang digagas PSF (Pancoran Soccer Field) bekerja sama dengan Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Bali tersebut digelar tanggal 7-14 Agustus 2023 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar.
Ikut mendampingi orang nomor satu di kepemerintahan provinsi Bali ini adalah, Direktur Turnamen IYC 2023, Tigor Shalom Boboy, Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, dan juga Kadisdikpora Provinsi Bali, I Ketut Ngurah Boy Jayawibawa.
Sementara dari Asosiasi Sepak Bola Provinsi (Asprov) Bali yang ikut menyambut dipintu kedatangan, adalah I Ketut Suardana selaku ketua, Sekretaris Umum Asprov PSSI Bali, Dewa Teges dan wakilnya Naser Attamimy.
Nanti di IYC 2023, selain Barcelona Juvenil A, juga ada Real Madrid U17. Kedua tim Spanyol ini akan bertanding melawan dua tim lokal, Bhayangkara Presisi FC dan Timnas Garuda U17.
Reporter: Yan Daulaka
Editor: Ady
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar