Oknum Anggota TNI AD Diduga Terlibat Jual Beli Motor Curian di Jayapura
Rabu, 29 Mei 2024 09:23 WITA

Kolonel Kav Herman Taryaman. Foto: Ist/Pendam XVII
Males Baca?
TIMIKA | Seorang oknum prajurit TNI AD anggota Detasemen Kodam XVII/Cenderawasih, Pratu RKB, diamankan atas dugaan kasus jual beli sepeda motor hasil tindak pidana pencurian di Kota Jayapura.
Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel (Kav) Herman Taryaman membenarkan Pratu RKB diamankan Pomdam XVII/Cenderawasih bersama Polda Papua di Asmil TNI AD samping RS Marthen Indey, Kota Jayapura, Sabtu (22/10/2022).
"Telah diamankan seorang oknum anggota TNI AD Pratu RKB Tamtama Personel Detasemen Kodam XVII/Cenderawasih terkait keterlibatannya dalam kasus jual beli sepeda motor hasil dari tindak pidana pencurian," kata Taryaman, Senin (24/10/2022).
Kolonel Taryaman menerangkan, penangkapan dilakukan setelah seorang warga sipil melapor kehilangan motor ke Polda Papua pada Sabtu (22/10/2022).
Polda Papua kemudian melakukan pelacakan melalui GPS yang terpasang pada sepeda motor Honda Beat Street itu. Akhirnya, titik lokasi sepeda motor dideteksi di Jalan Diponegoro, Asrama Militer samping RS Marthein Indey.
"Selanjutnya pihak Polda Papua berkoordinasi dengan Pomdam XVII/Cenderawasih untuk melakukan penyelidikan," kata Taryaman.
Berdasarkan hasil penyelidikan lebih lanjut, diketahui sepeda motor tersebut berada di rumah milik Pratu RKB. Ketika dimintai bukti-bukti kepemilikan, Pratu RKB tidak dapat menunjukkannya.
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar