Pedagang Pasar Hamadi Jayapura Manfaatkan Aplikasi NewPasar.id untuk Dongkrak Pendapatan
Senin, 27 Mei 2024 15:10 WITA

Pedagang Pasar Hamadi mendapat sosialisasi aplikasi NewPasar.id, (Foto: Edy/MCW)
Males Baca?JAYAPURA – Dewasa ini tentu kita sama-sama kita sadari bahwa telah terjadi perubahan pola kehidupan sosial masyarakat yang sangat signifikan akibat perkembanghan teknologi yang terjadi.
Salahsatu yang turut berubah adalah pola belanja masyarakat kita. Pasar sebagai sarana konfensional aktivitas jual beli masyarakat mulai ditinggalkan dan banyak yang memilih melakukan aktivitas jual beli secara online.
Jual beli secara online dinilai lebih efektif, selain minim biaya, baik pedagang maupun konsumen bisa melakukan aktifitas jual beli dimana saja dan kapan saja, dan tentu ruang lingkup jualan yang tidak terbatas.
Akan kondisi ini, masyarakat diminta untuk turut memanfaatkan perkembangan teknologi yang terjadi, dan tidak terpaku atas aktivitas konfensional yang kini kurang diminati.
Bank BRI turut melounching aplikasi jual beli onlie yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. Aplikasi tersebut diberinama NewPasar.id yang diperuntukkan untuk pembeli dan NewPasar.idPedagang untuk pedagang.
Aplikasi ini telah disosialisasikan kepada masyarakat di Indonesia. Utamanya di lingkup pasar-pasar tradisional.
Untuk di Papua, aplikasi ini telah disosialisasikan di Pasar tradisional di sekitaran Kota Jayapura, salahsatunya di Pasar Hamadi Distrik Jayapura Selatan Kota Jayapura.
Kepala BRI Unit Hamadi, Selvanus Ardi Deda, kepada media ini mengajku jika animo pedagang untuk menggunakan aplikasi tersebut cukup baik.
“Sosialisasi sudah kita lakukan sejak bulan Mei 2021 lalu, namun saat itu masih berbentuk website, dan ditahun ini dikembangkan menjadi aplikasi NewPasar.id. Animo pedagang sangat baik, karena sudah 50 pedagang Pasar Hamadi mendownload aplikasi ini,” ucapnya, Jumat (27/10/2023).
Dijelaskan, pihaknya telah bekerjasama dengan aplikasi Gojek melalui fitur GoSend untuk mengakomodir transaksi jual beli yang terjadi pada aplikasi NewPasar id, sehingga baik penjual maupun pembeli tidak perlu khawatir terkait keamanan transkasi.
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

KPK Jebloskan 2 Tersangka Korupsi PGN ke Penjara

KPK Bongkar Pertemuan Harun Masiku dan Djoko Tjandra di Malaysia

Dukung Prabowo, KPK Desak Pemerintah Buat Undang-Undang Pemiskinan Koruptor

Komentar