Turut Buka BBTF yang Diadiri 51 Negara, Koster: Hulu Pariwisata Bali adalah Budaya
Rabu, 29 Mei 2024 07:28 WITA

Gubernur Bali, Wayan Koster secara resmi membuka Bali and Beyond Travel Fair (BBTF) 2023 di Westin Nusa Dua, Badung pada, Jumat (16/6/23) bersama Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan, Kemenparekraf RI, Vinsensius Jemadu serta Ketua BBTF, Putu Winastra. (Foto: Humas/Pemprov Bali)
Males Baca?
DENPASAR - Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan, Kemenparekraf RI, Vinsensius Jemadu bersama Gubernur Bali Wayan Koster membuka pelaksanaan Bali and Beyond
Travel Fair (BBTF) 2023.
Vinsensius Jemadu dalam kesempatan itu mengatakan bahwa Bali memiliki pariwisata budaya yang sangat diunggulkan, dan hal itu menjadikan Bali diminati oleh seluruh wisatawan di dunia.
Oleh karena itu, baik dari pusat maupun daerah sangat konsisten untuk
menjaga kualitas pariwisata Bali, sehingga dapat bertumbuh menjadi
pariwisata yang berkelanjutan.
"Saya berharap acara ini dapat
memberikan dampak positif bagi perkembangan pariwisata Bali dan
seluruh daerah di Indonesia,” ucapnya, Jumat (16/6/2023).
Sementara Gubernur Bali mengungkapkan, Bali baru pulih dari pandemi Covid-19 yang berlangsung selama dua tahun lebih. Di mana pandemi membuat pariwisata Bali terpuruk.
"Astungkara berkat kerja
ekstra keras kita semua, pandemi Covid-19 bisa dikelola dengan baik, dan Bali merupakan Provinsi di Indonesia terbaik yang menangani pandemi," ujarnya.
Menurutnya, kerja ekstra keras ini telah membawakan hasil, di mana masyarakat dunia kembali memberikan kepercayaan kepada Bali sebagai Pulau Dewata yang aman dan nyaman untuk dikunjungi.
Baca juga:
Nasabah Bank BRI di Papua Meningkat
Itulah sebabnya mulai 7 Maret 2022, dirinya memberlakukan wisatawan mancanegara masuk Bali tanpa karantina, sehingga pariwisata Bali secara perlahan mulai pulih.
Pada bulan Januari 2022 kata Koster, wisatawan mancanegara yang ke Bali
jumlahnya hanya 500 orang, Februari naik ke angka 700 orang, dan begitu dirinya memberlakukan kebijakan tanpa karantina, pada bulan April sampai akhir tahun 2022 jumlah wisatawan yang berkunjung ke Bali mencapai lebih dari 2 juta orang.
Berita Lainnya

Kasus Korupsi Proyek Aerosport Mimika, Kejati Papua Sita Rp300 Juta

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

KPK Geledah Kantor Dinas Perkim Lampung Tengah, Terkait Kasus Apa?

Jaksa Hadirkan Dua Saksi di Sidang Hasto Kristiyanto Hari Ini

Geledah 7 Lokasi di Jatim, KPK Sita Barbuk Suap Dana Hibah

Pejabat Wilmar Group Jadi Tersangka Baru Suap Vonis Lepas Korupsi Ekspor Minyak

KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Suap Dana Hibah

KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla di Jatim

Komentar