Puncak Peringatan Hakordia Tahun 2022 Dihadiri Wapres Ma'ruf Amin
Rabu, 29 Mei 2024 05:59 WITA
Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin menghadiri Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) tahun 2022 yang diselenggarakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (9/12/2022). (Foto: dok.kpk)
Males Baca?
Sementara Ketua KPK Firli Bahuri melaporkan, sejak KPK berdiri hingga hari ini, sudah ada 1.479 kasus yang ditangani dengan tersangka 22 gubernur, 133 bupati/walikota, dan 281 anggota DPR dan DPRD.
Dari jumlah itu, suap dalam pengadaan barang dan jasa khususnya pengadaan infrastruktur, jasa konstruksi dan suap jual beli jabatan adalah yang paling banyak terjadi.
Dikatakan, khusus tahun 2022 hingga 30 November 2022, penanganan perkara korupsi yang telah dilakukan oleh KPK ialah 112 penyelidikan, 116 penyidikan, 108 penuntutan, 121 inkracht, 115 tersangka dan 99 eksekusi.
"Dari sisi Perolehan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP), KPK juga berhasil mengoptimalisasi penerimaan (asset recovery) sebesar Rp494,54 miliar," ungkapnya.
Firli menambahkan, KPK telah melakukan penyelamatan keuangan negara dan daerah sebesar Rp57,9 triliun. Terdiri dari penyelamatan atau penertiban aset Pemda sebesar Rp52,25 triliun (68.470 unit aset) dan Rp5,69 triliun optimalisasi pendapatan daerah (PAD).
Laporan gratifikasi yang telah ditetapkan sebagai milik negara adalah Rp16,69 miliar yang berasal dari sebanyak 3.445 laporan. Sementara implementasi pendidikan antikorupsi juga telah menghasilkan 397 peraturan kepala daerah untuk tingkat SD, SMP, SMA, dan sederajat.
"Yang artinya 72 persen kepala daerah telah memiliki peraturan pendidikan karakter antikorupsi," tuturnya.
Komentar