Dilaporkan Hilang, Wahyudi Ditemukan Tak Bernyawa di Bibir Pantai
Senin, 27 Mei 2024 11:43 WITA
Jenazah Mohamad Wahyudi, 24, dievakuasi tim gabungan, ke RSUP Ngoerah, Kamis (29/6/2023). (Foto: Sul/MCW)
Males Baca?
BADUNG - Jenazah pria tanpa sehelai benang alias telanjang, ditemukan warga terdampar di bibir Pantai Jimbaran depan Cafe 9, Kuta Selatan, Badung, Kamis (29/6/2023) sekitar pukul 14.15 Wita.
Korban diketahui bernama Mohamad Wahyudi (24), warga beralamat tinggal di seputaran Taman Pancing, Kelurahan Pemogan, Denpasar Selatan.
Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi mengatakan, sebelumnya korban dilaporkan hilang setelah terseret arus di Pantai Kedonganan, Kuta, Badung, Rabu (28/6/2023) dini hari.
"Jenazah korban ditemukan kurang lebih 1,5 kilometer arah selatan dari lokasi awal kejadian. Saat itu korban dalam keadaan tanpa menggunakan pakaian," tutur AKP Sukadi.
Saat itu juga jenazah korban dibawa ke RSUP Prof. Ngoreah, Sanglah, Denpasar menggunakan mobil ambulans milik Balawista Kabupaten Badung.
Terpisah Kepala Seksi Operasi dan Siaga Basarnas Bali I Wayan Suwena membenarkan terkait temuan ini. Menurutnya, Tim SAR gabungan telah melaksanakan upaya pencarian hari kedua di seputaran Pantai Kedonganan dengan menggunakan rubber boat.
Sementara itu SRU darat menyisir dan melakukan pemantauan di pesisir, serta koordinasi dengan masyarakat. Dalam proses pencarian SRU laut Basarnas Bali menerima informasi dari Babinsa Jimbaran bahwa ditemukan jenazah.
"Tim SAR gabungan selanjutnya mengevakuasi korban ke rumah sakit," beber I Wayan Suwena.
Reporter: Sul
Editor: Ady
Komentar